Wisata Bali Sudah Dibuka untuk Turis Lokal, Apakah Sudah Aman?
Kalau sesuai rencana, turis dari luar Bali boleh berwisata pada akhir bulan Juli 2020.
Kehadiran pandemi virus corona sangat berdampak untuk berbagai sektor, salah satunya sektor pariwisata. Bali yang menjadi sumber pariwisata terbesar bagi Indonesia pun sempat ikut terkena dampaknya.
Namun, Gubernur Bali, I Wayan Koster mulai kemarin Kamis, 9 Juli 2020 telah mendeklarasikan pembukaan tatanan kehidupan baru atau masa new normal di wilayah Bali.
Maka dari itu, ia sudah membuka kawasan wisata di Bali. Namun tidak terbuka untuk semua orang, ia hanya memperbolehkan untuk warga Bali saja.
New Normal dibuka bertahap
I Wayan Koster pun menerangkan bahwa pembukaan new normal di Bali nantinya akan dilakukan secara bertahap.
Untuk 9 Juli 2020 merupakan tahap pertama dibuka untuk warga lokal. Nantinya tahap kedua akan dimulai pada 31 Juli 2020 mendatang, itu pun jika hasil evaluasi pada tahap pertama sudah memberikan hasil yang baik.
“Sudah diputuskan dalam rapat yang kita lakukan. Hari ini tahap pertama dari pelaksanaan penerapan tatanan kehidupan era baru sudah diputuskan secara bersama-sama oleh Gubernus bersama Pangdam, Kapolda, Kejaksaan Tinggi, serta Bupati Walikota se-Bali yang bersepakat untuk melaksanakan tatanan kehidupan era baru ini secara bertahap,” kata Koster dilansir dari Kompas.
Pada tahap kedua nanti, wisata Bali akan dibuka dengan cakupan yang lebih luas. Begitu juga dengan perizinan turis yang boleh mengunjungi tempat wisata tersebut, untuk nusantara dan berlanjut.
Turis Mancanegara boleh masuk bulan depan
Apabila pelaksanaannya berhasil sesuai rencana, Koster akan berani untuk melanjutkan ke tahap selanjutnya yang rencananya akan dibuka pada 11 September 2020. Pada tahap ketiga tersebut, turis mancanegara sudah diperbolehkan masuk.
“Ini adalah ancang-ancang yang sudah disepakati secara bersama-sama oleh Bupati Walikota se-Bali, karena kita ingin Bali mulainya secara bersama-sama dan sudah ada komitmen untuk bertanggung jawab memimpin pelaksanaan tatanan kehidupan era baru di wilayah masing-masing,” lanjutnya.
Dengan telah dibukanya kawasan wisata Bali ini, para warganya diminta tetap mematuhi protokol kesehatan yang ada.
_
Siapa yang udah kangen liburan ke Bali?