Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

War on Drugs, Lagu Rilisan BNN Indonesia Untuk Sampaikan Bahaya Narkoba!

War on Drugs, Lagu Rilisan BNN Indonesia Untuk Sampaikan Bahaya Narkoba!

War on Drugs, jadi lagu rilisan BNN Indonesia untuk sampaikan bahaya narkoba!

Para petinggi BNN RI dan jajarannya di bawah komando Kepala BNN RI tampak semangat dan tampil memukau dalam tarian koreografi lagu terbaru rilisan mereka.

Bukan hanya bernyanyi, mereka juga tampil dengan berbagai gaya dan formasi.

War on Drugs, semangat bersama perangi narkoba.

Melansir Tagar.id, Kabag Publikasi dan Media Sosial, Hanny, Andhika Sarbini dan penyanyi R&B Indonesia Imaniar menjadi sosok di balik koreografi dalam video.

Itulah alasanya formasi selalu terlihat rapi, kompak dan menarik. Adapun tujuan utama lagu ini merupakan dorongan semangat untuk berperang melawan narkoba menuju Indonesia bersih dan bersinar.

Selain itu, pembuatan lagu tersebut juga merupakan salah satu upaya menyampaikan pesan sosial dari musisi Indonesia dan BBN. Serta memberikan pemahaman kepada masyarakat luas terkait bahaya narkoba.

Dalam kesempatan itu, Kepala BNN RI menyampaikan apresiasinya dan mendukung penuh peluncuran resmi lagu “War on Drugs”. Petrus juga berharap agar keberadaan lagu tersebut dapat menjadi jembatan yang baik untuk masyarakat Indonesia agar lebih aware dan paham bahaya narkoba, terutam di kalangan anak muda.

Gimana menurut lo soal lagu ini? Apakah pesan yang ingin disampaikan dapat benar-benar diwakilkan oleh “War on Drugs”?

Sejujurnya gua agak pesimis sih, mengingat komentar-komentar di Twitter sudah cukup menujukan respon ‘negatif’ masyarakat terkait peluncuran lagu tersebut.

Ya semoga saja berhasil!

Your Daily Intake of Everything Trending

USS Feed is a multi-platform media that produces and distributes generation z-focused digital content, reporting the latest trends on fashion, lifestyle, culture, and music to its audience.

Subscribe so You Won't Get Left Behind.

By clicking “subscribe”, you agree to receive emails from USS FEED and accept our web terms of use, privacy and cookie policy.

Copyright © USS FEED | PT. Untung Selalu Sukses | 2018 – 2023 | Code with ♡ by mindsetlab.id