Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Vaksinasi Covid-19, Lansia Ini Ternyata Kebal Jarum Suntik!

Vaksinasi Covid-19, Lansia Ini Ternyata Kebal Jarum Suntik!

Vaksinasi Covid-19 untuk lansia di Indonesia masih menjadi prioritas dan masih terus berjalan. Menariknya ditengah proses vaksinasi tersebut, sebuah berita viral beredar.

Dilaporkan bahwa ada seorang lansia yang kebal jarum suntik saat akan menerima vaksinasi. Bahkan para tenaga kesehatan pun dibuat bingung bukan kepalang.

Pasalnya jarum suntik tidak dapat ‘menembus’ lengan kakek itu.

Vaksinasi Covid-19, sang kakek ternyata kebal jarum!

Dalam video yang dibagikan akun Twitter @Jogja_uncover beberapa pekan silam, terlihat seorang kakek yang sedang duduk dan bersiap menjalankan vaksinasi.

Tampak juga seorang petugas medis berpakaian lengkap (APD) yang bersiap untuk menyutikan vaksin Covid-19 pada sang kakek. Namun yang terjadi berikutnya sangatlah sulit dipahami.

Ketika tenaga medis mencoba menusukan jarum ke lengan sang kakek, jarum suntik itu seolah tidak dapat menembus kulitnya. Bahkan jarum yang seharusnya masuk malah meleyot ke kanan dan ke kiri.

Vaksinasi Covid-19, Lansia Ini Ternyata Kebal Jarum Suntik! Begini Ceritanya

Terdengar juga seorang wanita yang menanyakan kepada kakek itu menyoal kepemilikan ilmu kebal yang membuat sang kakek tidak dapat dilukai benda tajam.

“Bapak punya jurus gak nih?” begitu suara yang terdengar dalam video tersebut.

Video berdurasi 19 detik itu, sampai saat ini sudah disaksikan oleh 7.500 orang dan mendatangkan berbagai komentar dari netizen.

Ilmune mantep mbah,” tulis @rahadyan990.

Terkait hal tersebut sampai saat ini belum ada informasi lebih lanjut menyoal apa yang terjadi setelahnya. Apakah sang kakek akhirnya berhasil di vaksinasi atau justru gagal divaksin.

Aneh juga, itu kan jarumnya besi. Kok bisa-bisanya jadi mirip plastik dan meliuk-liuk ke kanan ke kiri!

Your Daily Intake of Everything Trending

USS Feed is a multi-platform media that produces and distributes generation z-focused digital content, reporting the latest trends on fashion, lifestyle, culture, and music to its audience.

Subscribe so You Won't Get Left Behind.

By clicking “subscribe”, you agree to receive emails from USS FEED and accept our web terms of use, privacy and cookie policy.

Copyright © USS FEED | PT. Untung Selalu Sukses | 2018 – 2023 | Code with ♡ by mindsetlab.id