Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Timnas Indonesia Lolos Ke Piala Asia, Garuda Bantai Nepal 7 Gol Tanpa Balas!

Timnas Indonesia Lolos Ke Piala Asia, Garuda Bantai Nepal 7 Gol Tanpa Balas!

Timnas Indonesia menang 7 gol tanpa balas

Laga timnas Indonesia vs Nepal pada Kualifikasi Piala Asia 2023 menjadi penentu nasib skuad Garuda dalam lanjutan kompetisi tersebut.

Meski tekanan cukup besar, faktanya anak asuhan Shin Tae-yong (STY) justru berhasil menampilkan permainan ciamik.

Pada duel yang berlangsung di Stadion Internasional Al Ahmad Kuwait, Rabu (15/6) dini hari WIB, Timnas Indonesia berhasil ‘menggiling’ Nepal dengan skor 7-0.

Adapun ketujuh gol tersebut dicetak oleh Dimas Drajad (menit ke-6), Witan Sulaeman (43′ dan 81′), Fachruddin Aryanto (54′), Saddil Ramdani (55′), Elkan Baggott (80′), serta Marselino Ferdinan (90′)

Prestasi luar biasa Shin Tae-yong

Menjabat posisi pelatih timnas senior sejak 2019, pelatih STY mulai menunjukan tajinya bersama Timnas Indonesia sejak laga resmi di 2021.

Saat itu dia berhasil membawa Timnas Indonesia lolos ke babak ketiga Kualifikasi Piala Asia 2023 usai ‘menyikat’ Taiwan dengan agregat 5-1.

via Tenor

Keberhasilan itu membawa posisi ranking Timnas Indonesia melesat 10 posisi ke 165!

Setelah kemenangan itu, Timnas juga terus menunjukan perkembangan yang baik dan meraih hasil positif di piala AFF 2020.

Tidak lama setelah itu, usai berhasil menaklukan Timor Leste di FIFA Matchday Januari 2022, Timnas berhasil menduduki peringkat 160.

Usai berhasil menaklukan Nepal, kini Indonesia yang memastikan diri lolos ke Piala Asia 2023 bertengger di peringkat ke 155 dunia!

Selain itu, ini juga menjadi penampilan pertama setelah absen di piala Asia selama 16 tahun!

Top image via PSSi

Sepertinya STY masih sosok yang paling tepat gak sih untuk menangani Timnas Senior?! Sayang banget kalau sampai di’replace’!

Gimana menurut lo?

 

Your Daily Intake of Everything Trending

USS Feed is a multi-platform media that produces and distributes generation z-focused digital content, reporting the latest trends on fashion, lifestyle, culture, and music to its audience.

Subscribe so You Won't Get Left Behind.

By clicking “subscribe”, you agree to receive emails from USS FEED and accept our web terms of use, privacy and cookie policy.

Copyright © USS FEED | PT. Untung Selalu Sukses | 2018 – 2023 | Code with ♡ by mindsetlab.id