Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

The Bakuucakar Rilis Single Usai Kepergian Glenn Fredly

The Bakuucakar Rilis Single Usai Kepergian Glenn Fredly

Kepergian mendiang Glenn Fredly tentu meninggalkan luka yang mendalam bagi The Bakuucakar. Mereka telah menjadi grup musik yang senantiasa mengiringi karier sang maestro di atas panggung selama 12 tahun.

Meski telah ditinggalkan sang pemimpin di atas panggung, grup musik ini tak mau terus luput dalam kesedihan. Mereka membuktikannya dengan merilis single perdana bertajuk “Bakuucakar“.

Semangat Berkarya Glenn Fredly Diturunkan Kepada The Bakuucakar

The Bakuucakar
@thebakuucakar

The Bakuucakar merupakan sebuah grup musik yang beranggotakan Rifka Rachman (vocal, sequencer), Bonar Abraham (bass), Rayendra Sunito (drum), Harry Anggoman (keyboard), Nicky Manuputty (saxophone), Kenna Lango (hammond), dan Andre Dinuth (guitar).

Duka mendalam atas kepergian Glenn Fredly tahun lalu mendorong mereka untuk terus berkarya tanpanya. Lahirlah lagu berjudul “Bakuucakar” yang menjadi single perdana mereka.

Lagu ini menggambarkan sebuah karya yang lahir dari kejujuran serta proses berkarya selama ini dengan penuh canda tawa. Gaya funky mereka usung dengan penuh energi dan suasana ceria, sehingga hadirnya lagu ini sendiri menjadi pembangkit semangat bagi yang menikmatinya.

Read more:

The Bakuucakar
@thebakuucakar

Uniknya, terdengar teriakan “Bakuucakar” dalam setiap chorus sebagai wujud tingginya persaudaraan antar personil. Mengingat masing-masing dari mereka memiliki keberagaman suku serta lintas generasi di antaranya.

The Bakuucakar menjadi satu band yang isinya macam-macam, mulai dari jenis musik sampai ke generasinya, dari situ kita mencoba satukan elemn-elemen dari masing-masing personel, sampai pada akhirnya kita bisa menemukan tujuan kita dalam bermusik,” kata The Bakuucakar.

Salah satunya membuat karya terbaik yang kita bisa. Kalau kata mendiang Glenn, kita keluarga yang dipertemukan dengan ritme dan harmoni,” lanjut mereka.

Musik Video “Bakuucakar”

Selain merilis lagu, mereka juga meluncurkan musik video untuk single perdana mereka. Kebersamaan mereka tergambarkan dalam konsep musik video yang seru nan apik dalam sebuah studio.

Saat pertama kali menontonnya, seperti melihat musik video “Leave The Door Open” dari Bruno Mars. Nuansa funky berhasil mereka ciptakan dari musik serta gerakan-gerakan tubuhnya.

Benar saja kata Bung Glenn, mereka tampak menyatu dalam ritme dan harmoni yang mengiringi lagu ini.

_

Dengarkan lagu “Bakuucakar” yang sudah tersedia di seluruh platform musik digital.

Your Daily Intake of Everything Trending

USS Feed is a multi-platform media that produces and distributes generation z-focused digital content, reporting the latest trends on fashion, lifestyle, culture, and music to its audience.

Subscribe so You Won't Get Left Behind.

By clicking “subscribe”, you agree to receive emails from USS FEED and accept our web terms of use, privacy and cookie policy.

Copyright © USS FEED | PT. Untung Selalu Sukses | 2018 – 2023 | Code with ♡ by mindsetlab.id