Taksi Terbang Bakal Beroperasi di Bandara Soetta, Tarifnya Rp7 Juta
Taksi terbang dari Cilegon ke Cengkareng, waktu tempuhnya 25 menit
Bandara Soekarno Hatta akan punya layanan taksi terbang.
Jika betulan dibuat, layanan tersebut akan tersedia untuk rute Cilegon-Cengkareng dengan waktu tempuh 25 menit.
Soal tarif, layanan itu akan dibanderol dengan harga Rp7 juta.
Baca juga: Lokasi Hidden Gems Jakarta yang Pas Banget untuk Diabadikan dengan Kamera Samsung Galaxy S22+ 5G
Taksi terbang untuk mempermudah mobilitas bisnis
Saat ini PT Krakatau Sarana Properti (KSP) tengah menjajaki kerja sama dengan White Sky Aviation (WSA), sebuah perusahaan transportasi dalam menyediakan layanan helicity atau taksi udara tersebut.
Dengan adanya fasilitas tersebut, mobilitas para CEO dan petinggi perusahaan akan dipermudah ketika mereka melakukan aktivitas bisnis.
Direktur Utama KSP Ridi Djajakusuma mengatakan taksi udara ini disediakan khususnya untuk para tenant KSP yang berasal dari Jepang dan Korea.
Baca juga: Beyblade Diaptasi Jadi Film Live-Action, Digarap Oleh Produser Pirates of the Caribbean
Tipe yang tersedia
WSA mengaku sudah bersedia untuk memberikan layanan taksi udara dengan dua jenis.
Jenis pertama adalah Bell 505 single engine kapasitas tiga penumpang, sementara jenis kedua adalah Bell 429 double engine berkapasitas enam penumpang.
Owner PT Whitesky Avation Dennon Berri Klinsky Prawiraatmadja mengatakan untuk tarif taxi udara ini akan dikenakan biaya sebesar kurang lebih Rp6 juta-Rp7 juta untuk tiga orang penumpang.
Your thoughts? Let us know in the comments below!
-
Pink Sweat$ Bicara Tentang EP Terbaru, BTS dan Keinginan Manggung di Indonesia! [USSFeed Interview]
-
Sepasang Kekasih di Ukraina Menikah di Tengah Serangan Rusia, Penuh Suara Bising Sirine
-
Invasi Rusia Bakal Digarap jadi Dokumenter, Sean Penn Datang ke Ukraina
(Foto: Ilustrasi. ANTARA FOTO/FIKRI YUSUF)