Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

SXSW Gandeng Amazon Untuk Tetap Tayangkan Festival Film Online

SXSW Gandeng Amazon Untuk Tetap Tayangkan Festival Film Online

Kehadiran virus Corona yang melanda seluruh dunia membuat berbagai macam acara perlu ditunda atau bahkan dibatalkan, salah satu yang terdampak adalah konser atau festival. Seperti yang dirasakan festival SXSW 2020 yang sebelumnya akan dilaksanakan bulan Maret kemarin.

Padahal, SXSW ini dianggap menjadi inspirasi banyak festival-festival lain di luar sana. Festival SXSW dikenal tidak hanya menyajikan penampilan musik saja, tetapi juga pameran seni sampai pemutaran film di dalamnya. Hal ini menyebabkan banyak aspek yang terdampak di dalamnya sehingga tidak bisa dilaksanakan.

Tenang, SXSW akan tetap berlangsung

Amazon will stream SXSW Film Festival selections for free for 10 ...
Source: Engadget

Namun, pihak SXSW ternyata tidak tinggal diam karena mereka terus memutar otak supaya acara ini tetap bisa mendapat perhatian masyarakat di tengah self-quarantine ini. Mereka bekerja sama dengan Amazon Prime Video, aplikasi streaming dari Amazon untuk membawa film-film festival ke wadah digital.

Dengan kerja sama ini, SXSW dan Amazon membuka kesempatan bagi para filmmaker yang tidak punya kesempatan untuk menayangkan karya mereka karena pembatalan acara ini. Program ini bertajuk “Prime Video presents the SXSW 2020 Film Festival Collection“, sehingga bisa menjadi pilihan bagi para filmmaker untuk turut serta dalam festival online ini.

Jika para filmmaker setuju untuk mengikuti festival film online ini, karya mereka nantinya akan ditayangkan selama sepuluh hari melalui Amazon Prime Videos. Pihak SXSW juga tetap menjanjikan bahwa para pembuat film ini akan mendapat bayaran untuk penayangannya.

Buat yang belum berlangganan Amazon Prime juga bisa menikmati film-filmnya

Source: Giphy

Tidak hanya memberikan keuntungan bagi para filmmaker, para penonton pun juga bisa menikmati tayangan film yang disajikan Amazon tanpa biaya alias GRATIS untuk menemani lo disaat physical distancing ini. Buat lo yang tidak punya akun Amazon Prime pun juga tetap bisa menikmatinya.

Namun, sampai sekarang juga kita belum mengetahui apakah festival online dari SXSW dan Amazon ini hanya tersedia di Amerika Serikat atau akan tersedia di negara lainnya. Kita tinggal tunggu saja tanggal resmi penayangan film-film tersebut, namun katanya akan hadir pada bulan April ini.

Your Daily Intake of Everything Trending

USS Feed is a multi-platform media that produces and distributes generation z-focused digital content, reporting the latest trends on fashion, lifestyle, culture, and music to its audience.

Subscribe so You Won't Get Left Behind.

By clicking “subscribe”, you agree to receive emails from USS FEED and accept our web terms of use, privacy and cookie policy.

Copyright © USS FEED | PT. Untung Selalu Sukses | 2018 – 2023 | Code with ♡ by mindsetlab.id