Spotify Ubah Cara Putar Musik Karena Album Baru Adele
Berlaku untuk semua album
Kalo lo dengerin album terbaru Adele lewat layanan streaming Spotify, lo mungkin nyadar bahwa opsi pemutaran lagunya agak sedikit berbeda.
Tombok “shuffle” alias putar acak yang biasanya tersedia secara default menghilang.
Perubahan tersebut ternyata dilakukan karena permintaan khusus!
Baca juga: Pria Ini Ciptakan Piano yang Bisa Bakar Sate! Begini Wujudnya!
Adele: seni kami menuturkan cerita
Menurut solois tersebut, ia tidak ingin para pendengar menikmati album tersebut secara acak. Pasalnya track di album tersebut sudah disusun secara khusus dengan cerita yang runtut.
“Kami membuat album dengan sangat hati-hati dan menyusun daftar lagu bukan tanpa alasan,” ujar Adele dalam sebuah unggahan Twitter.
“Seni kami menuturkan cerita, dan cerita kita harus didengar sebagaimana yang kita harapkan. Terima kasih Spotify karena sudah mendengarkan.”
This was the only request I had in our ever changing industry! We don’t create albums with so much care and thought into our track listing for no reason. Our art tells a story and our stories should be listened to as we intended. Thank you Spotify for listening 🍷♥️ https://t.co/XWlykhqxAy
— Adele (@Adele) November 21, 2021
Baca juga: Diduga Karena Mutasi Genetik, Kucing Ini Punya Empat Telinga
Bukan cuma album Adele
Kini, tombol tersebut pun tak lagi ada di semua album, bukan cuma album terbaru Adele yang bertajuk “30.”
Menurut Spotify, sebenarnya penghapusan fitur tersebut sudah lama diminta para artis.
“Seperti biasa, kami akan terus mengembangkan produk dan fitur kami untuk menciptakan pengalaman terbaik bagi artis maupun penggemar,” jelas Spotify.
Apa pendapat lo tentang kebijakan baru ini? Let us know what you think in the comments below!