Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

🥗 5 Situs yang Sediakan Menu Buka Puasa Sehat, Sudah Coba?

🥗 5 Situs yang Sediakan Menu Buka Puasa Sehat, Sudah Coba?

Bulan Ramadan sudah datang. Saatnya kita untuk mencari-cari menu makanan berbuka ataupun sahur. Kalau kamu bosan dengan hidangan yang itu-itu saja, mungkin bisa membuka situs yang menyediakan menu buka puasa sehat berikut ini. 

Dapur Kobe 

menu buka puasa sehat
Via: Dapur Kobe

Pertama, ada Dapur Kobe yang menyediakan banyak resep menu untuk berbuka. Menariknya, website satu ini menyediakan menu ramadan lengkap untuk sebulan kedepan. Ada yang terbagi menjadi dua, yakni per 15 hari. Namun ada juga yang langsung 30 hari sekaligus. Kamu pun bisa mengunduh resep dalam format JPG dan PDF. Tertarik? Kamu bisa membuka situs http://www.dapurkobe.co.id/

Royco 

menu buka puasa sehat
Via: Royco

Selanjutnya ada Royco yang juga menyediakan berbagai menu makanan untuk berbuka. Di situs https://www.royco.co.id/, ada banyak sekali pilihan menu buka puasa sehat. Mulai dari yang hidangan daging sampai dengan sayuran. Untuk penjelasan cara pembuatannya sangat jelas, jadi tak perlu khawatir salah langkah. 

Resep Koki 

menu buka puasa sehat
Via: Resep Koki

Kemudian, ada Resep Koki yang juga tidak kalah banyak pilihannya. Bahkan, sama dengan Dapur Kobe, situs ini juga menyediakan menu lengkap untuk satu bulan kedepan. Menariknya, ada takjil, menu utama buka dan sahur. Sehingga para pembaca tak perlu bingung lagi untuk menentukan apa yang hendak dikonsumsi saat bulan puasa begini. Apabila kamu ingin mengaksesnya, bisa langsung ke https://resepkoki.co/

Dapur Anggi 

menu buka puasa sehat
Via: Dapur Anggi

Pilihan situs lainnya ada Dapur Anggi. Di mana situs satu ini juga menyediakan beragam menu buka puasa sehat untuk satu bulan penuh. Kemudian, setiap menu makanan lengkap dengan penjelasan bahan yang dipersiapkan dan cara membuatnya. Untuk aksesnya, kamu bisa langsung ke https://dapuranggi.id/

Mamikos 

menu buka puasa sehat
Via: Mamikos

Mungkin banyak dari kamu yang mengira bahwa Mamikos hanya penyedia informasi mengenai kos. Padahal, situs ini juga menyediakan menu-menu untuk buka puasa dengan berbagai macam pilihan. Kerennya lagi, di sini menunya tersedia untuk satu bulan penuh. Kamu yang ingin mengaksesnya bisa ke https://mamikos.com/

Itulah beberapa situs yang menyediakan menu buka puasa sehat. Semuanya bisa kamu akses secara gratis, lho. Jadi, kamu tak perlu bingung lagi untuk menentukan menu apa saja yang akan dibuat saat berbuka. Selamat mencoba, ya. 

Your Daily Intake of Everything Trending

USS Feed is a multi-platform media that produces and distributes generation z-focused digital content, reporting the latest trends on fashion, lifestyle, culture, and music to its audience.

Subscribe so You Won't Get Left Behind.

By clicking “subscribe”, you agree to receive emails from USS FEED and accept our web terms of use, privacy and cookie policy.

Copyright © USS FEED | PT. Untung Selalu Sukses | 2018 – 2023 | Code with ♡ by mindsetlab.id