Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Sergio Ramos Resmi Pamit dari Real Madrid

Sergio Ramos telah resmi memutuskan untuk pamit dari Real Madrid akhir musim ini. Kabar masa depan sang kapten ini pun telah dikonfirmasi secara langsung oleh pihak klub.

Perpisahan Los Blancos dengan bek berusia 35 tahun tersebut diselenggarakan pada Kamis (17/6) waktu Spanyol. Apa alasan sang kapten meninggalkan Madrid?

Alasan Sergio Ramos Meninggalkan Real Madrid

Sergio Ramos
AFP

Mengutip Goal, kontrak Sergio Ramos di Real Madrid akan habis pada akhir Juni 2021. Sebelumnya pihak klub sendiri sempat memberikan penawaran untuk memberinya perpanjangan kontrak apabila mau menerima pemotongan gaji.

Namun, Ramos akhirnya memutuskan untuk meninggalkan Santiago Bernabeu dengan status bebas transfer.

Real Madrid CF mengumumkan bahwa besok, Kamis, 17 Juni 2021 pukul 12.30, akan ada tindakan institusional penghormatan dan perpisahan kepada kapten kami Sergio Ramos yang dihadiri presiden kami, Florentino Perez,” tulis pernyataan resmi Real Madrid.

Read more:

Keputusan ini juga tidak lepas karena hubungan Sergio Ramos dan presiden Real Madrid, Florentino Perez sempat dikabarkan renggang sejak pertengahan musim 2020/2021.

Tak bisa dipungkiri, keputusannya untuk hengkang membuat para fans Real Madrid bersedih. Mereka kehilangan sosok yang berjasa di lini pertahanan dan sukses memberikan sejumlah prestasi bagi tim asal ibu kota Spanyol tersebut.

Kemana Sergio Ramos akan Berlabuh Selanjutnya?

Kepergian Ramos dari Madrid membuat banyak orang berspekulasi tentang tim selanjutnya yang akan menyambutnya. Sampai saat ini, ada tiga nama yang diperkirakan menjadi calon klub barunya.

PSG

Sergio Ramos

Ada kemungkinan kalau Ramos akan berlabuh ke klub raksasa Prancis, Paris Saint-Germain (PSG). Kalau soal harga, sudah dapat dipastikan klub ini mampu memboyongnya untuk turut bergabung dengan Neymar cs.

Tidak hanya tentang harga, pengalaman serta mental juara yang telah terbentuk menjadi karakter pemain yang sangat dibutuhkan PSG. Mengingat klub ini seakan masih penasaran untuk mengangkat trofi Liga Champions.

Juventus

Sergio Ramos

Entah kenapa muncul nama Juventus yang dianggap akan menjadi calon klub baru pemain 35 tahun itu. Banyak orang beranggapan kalau ia ingin mengikuti jejak Cristiano Ronaldo.

Jika melihat kondisi Juventus saat ini, mereka merosot dengan posisi keempat pada akhir musim lalu. Hal ini dinilai bahwa Juventus butuh perubahan dan tambahan kekuatan di lini pertahanan, dan Ramos cocok di posisi itu.

Manchester United

Terakhir dan yang menjadi spekulasi paling besar adalah Manchester United. Pasalnya, klub tersebut juga kini sedang mencari bek tengah yang tangguh untuk dipasangkan dengan Harry Maguire.

Dengan status bebas transfer, tentu akan menguntungkan bagi Setan Merah yang sedang memburu trofi pertamanya di bawah asuhan Gunnar Solskjaer.

_

Menurut kalian, siapa klub yang paling cocok menjadi rumah baru bagi Sergio Ramos?

Your Daily Intake of Everything Trending

USS Feed is a multi-platform media that produces and distributes generation z-focused digital content, reporting the latest trends on fashion, lifestyle, culture, and music to its audience.

Subscribe so You Won't Get Left Behind.

By clicking “subscribe”, you agree to receive emails from USS FEED and accept our web terms of use, privacy and cookie policy.

Copyright © USS FEED | PT. Untung Selalu Sukses | 2018 – 2023 | Code with ♡ by mindsetlab.id