Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Serba Salah Nasib Nepo Baby yang Rame Belakangan Ini

Serba Salah Nasib Nepo Baby yang Rame Belakangan Ini

Nepo Baby Apaan sih?

Belakangan, di internet lagi rame soal Nepo Baby. Istilah ini adalah kependekan dari Nepotism Baby yang katanya sedang marak kejadian di industri entertainment.

Kurang lebih Nepo Baby ini artinya anak dari orang yang punya power dan berpengaruh di bidang tertentu, dan anak ini pake pengaruh orang tuanya buat meningkatkan karirnya. Di konteks ini, khususnya, Nepo Baby yang rame ini ngomongin anak-anak di industri entertainment terutama seputar film.

Istilah ini pertama rame karena bintang series Euphoria, Maude Apatow di-mention kalo dia itu adalah seorang Nepo Baby dan nggak bisa acting. Maude Apatow sendiri adalah anak dari pasangan Judd Apatow dan Leslie Mann, kalo kamu suka nonton film udah pasti sering denger nama ini lah ya.

Kejadian yang menimpa Maude Apatow itu terjadi di bulan September 2022, tapi siapa sangka ternyata istilah ini bakal rame mendekati penghujung tahun.

Dilabelin Nepo Baby

Di isu New York Magazine 19 Desember 2022 – 1 Januari 2023 yang terbit beberapa waktu lalu, terpampang muka artis-artis yang lagi rajin seliweran di berbagai film dan series tapi dalam bentuk bayi. Di sampulnya itu, ada juga tulisan “She Has Her Mother’s Eyes, And Agent. Extremely overanalyzing Hollywood’s nepo-baby boom.”

Dari esai yang ditulis oleh Nate Jones ini, ada beberapa nama yang disinggung. Pertama, Lily Rose Depp, anak dari Johny Depp dan Vanessa Paradis. Kedua ada Maya Hawke, anak dari Uma Thurman dan Ethan Hawke. Lalu ada Zoe Kravitz, anak dari Lenny Kravitz dan Lisa Bonnet. Kemudian ada Kate Hudson, anak dari Goldie Hawn dan Kurt Russell. Termasuk Gwyneth Paltrow, anak dari Blythe Danner dan Bruce Paltrow. 

Ini hanyalah beberapa nama dari sekian banyak selebriti yang kini punya label Nepo Baby.

Industry & Cultural-Capital Baby

Sebenarnya, Nepo Baby ini cuma salah satu dari segelintir cara buat ngelabelin orang-orang yang lahir dengan privilege,

Dari laman Vulture, ditulis dengan penulis yang sama yaitu Nate Jones, ada beberapa istilah lain yang bisa menjelaskan bagaimana industri di Hollywood sekarang.

Dia menuliskan bahwa selain Nepo, ada juga Industry Baby. Istilah ini ngerujuk ke orang-orang yang walaupun mungkin bukan keturunan dari nama besar yang punya power dan gen yang bagus, tapi bisa nembus Holywood karena punya koneksi.

Contohnya, anak-anak yang orang tuanya kerja di industri entertainment. Dia juga menuliskan beberapa nama di kasus ini kayak Kristen Stewart, Chris Pine, Billie Eilish, Jonah Hill, Phoebe Bridgers, Meghan Markle, Zooey Deschannel, Timothee Chalamet, Jake & Maggie Gyllenhaal dan masih banyak lagi.

Mereka semua punya kesamaan yaitu orang tuanya bekerja di industri yang dekat dengan apa yang mereka tekuni sekarang. Walaupun nggak seberpengaruh Nepo, Industry Baby ini dianggap punya keuntungan besar di saat memulai karirnya.

Selanjutnya, ada yang disebut sebagai Cultural-Capital Baby. Istilah ini refer ke anak-anak yang punya modal budaya alias keuntungan sosial. Modal budaya dalam istilah sosiologi juga berarti aset sosial yang bikin mobilitas sosial orang lebih gampang di masyarakat. Contohnya ada Owen & Luke Wilson, Mark & Samantha Ronson, Lena Dunham, Allison Williams, dan Anderson Cooper.

Penolakan & Klaim Balik

Setelah isu terkait rame di masyarakat, beberapa artis yang namanya kesebut ngerasa nggak suka sama sebutan tersebut. Salah satu yang paling mencuat adalah Eve Hewson, seorang aktris yang merupakan anak dari musisi ternama, Bono.

Dilansir dari laman Dailymail, dia jadi salah satu yang paling lantang buat menyuarakan klaim balik terhadap New York Magazine. Dari salah satu cuitannya, dia bilang kalau Presiden majalah tersebut juga adalah Nepo Baby.

Diketahui kalau Presiden New York Magazine adalah Pamela Wasserstein, yang mana adalah anak dari Bruce Wasserstein yang telah membeli majalah tersebut di tahun 2004 senilai 55 juta USD. 

Dari fakta ini, banyak juga netizen yang berkomentar kalau Nepo Baby di industri entertainment itu tidak seberbahaya dibandingkan di dunia perbankan, korporasi, legal, pendidikan, dan lain-lain.

Gimana menurut kalian?

Let us know your thoughts!

Your Daily Intake of Everything Trending

USS Feed is a multi-platform media that produces and distributes generation z-focused digital content, reporting the latest trends on fashion, lifestyle, culture, and music to its audience.

Subscribe so You Won't Get Left Behind.

By clicking “subscribe”, you agree to receive emails from USS FEED and accept our web terms of use, privacy and cookie policy.

Copyright © USS FEED | PT. Untung Selalu Sukses | 2018 – 2023 | Code with ♡ by mindsetlab.id