Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Sepatu Sneakers “Para-noise” Part.2 Hasil Kreasi G-Dragon Kabarnya Akan Segera Dirilis!

Sepatu Sneakers “Para-noise” Part.2 Hasil Kreasi G-Dragon Kabarnya Akan Segera Dirilis!

G-Dragon is back, bukan dengan lagu terbaru melainkan sepatu terbaru miliknya

Setelah tahun lalu sempat merilis Para-Noise, kali ini GDragon dikabarkan akan kembali merilis versi terbaru dari PEACEMINUSONE yang akan diberi nama ‘Para-Noise part.2

Kabar ini muncul setelah salah satu source terpercaya @iam_earlycop membocorkan tampilan akhir dari sepatu sneakers hasil karya punggawa boy band BIG BANG.

https://www.instagram.com/p/CCSnv-lIcF1/?utm_source=ig_web_copy_link

Para-noise Pt.2 masih akan gunakan siluet Air Force 1

Seperti bisa dilihat pada gambar di atas, Para-Noise Part 2 masih akan menggunakan siluet yang pernah digunakan pada seri terdahulu, yaitu Air Force One.

Namun salah satu perbedaan signifikan dari Para-Noise Part 2 adalah pemilihan warna yang jauh berbeda dengan warna Para-Noise sebelumnya, di mana pada rilisan perdana kolaborasi PEACEMINUSONE X AIR FORCE ONE, G-Dragon memilih menggungakan warna hitam.

Meski terlihat polos, ParaNoise Part 1 memiliki keunikan karena dibalik warna hitam terdapat artwork yang unik dan nantinya seiring dengan pemakaian warna hitam pada bagian dari upper sepatu akan ‘cracking‘ dan akan menampilkan artwork tersebut.

G-Dragon PEACEMINUSONE Nike Air Force 1 Para Noise Look Under Release Info Date Buy
via Hypebeast / Seunghoon Jong

Sampai saat ini belum diketahui seperti apa artwork yang nantinya akan di tampilkan oleh G-Dragon pada bagian bawah dari warna silver pada Para-Noise Part.2. Pastinya kurang lebih akan mirip dengan versi terdahulu yang mengusung tema ‘self-expresion‘ para anak muda di seluruh dunia yang dipersatukan dalam sebuah kolektif kreatifitas.

Para-Noise Part 2 bisa dibilang sebagai lanjutan dari desain yang sudah dipilih G-Dragon sejak tahun lalu dan pada versi ini, branding “swooshNike akan menggunakan warna hitam, sementara salah satu icon utama bunga ‘Paranoise’ akan tetap ditampilkan bada bagian tounge.

G-Dragon PEACEMINUSONE Nike Air Force 1 Para-Noise Part 2 Best Look Yet
via Hypebeast / IG @iam_earlycop

Sebagai pemanis dari keseluruhan desain sepatu ini, GDragon memilih warna hitam pada bagian outsole sepatu dengan sentuhan ‘strokes‘ berwarna silver.

Salah satu bagian yang menarik dari kolaborasi ini adalah bagian insole yang akan menggunakan ‘printed insole‘ dengan motif abstract.

COP or DROP, here’s some of our staff thoughts

Yes, that’s what everybody thinking right? COP or DROP? To help you decide on that, here’s how they said.

Bryantbrian – “Colorwaynya kurang masuk, coba biru atau all white. Silvernya kaya kurang menurut gua, tapi balik lagi tergantung artwork ‘tersembunyi’ itu.’

Jejouw – “Jelek, gua gak bakal beli

Begitu kurang lebih pendapat salah dua sneaker enthusiast yang gua tanyakan pendapatnya soal Para-Noise Part.2. Gua sendiri cukup setuju dengan dua pendapat di atas dan bisa dibilang lebih prefer sama rilisan Para-Noise pertama sih.

Alesannya warnanya lebih subtle dan easy to wear, well back again the decision is always yours!

Your Daily Intake of Everything Trending

USS Feed is a multi-platform media that produces and distributes generation z-focused digital content, reporting the latest trends on fashion, lifestyle, culture, and music to its audience.

Subscribe so You Won't Get Left Behind.

By clicking “subscribe”, you agree to receive emails from USS FEED and accept our web terms of use, privacy and cookie policy.

Copyright © USS FEED | PT. Untung Selalu Sukses | 2018 – 2023 | Code with ♡ by mindsetlab.id