Seorang Ibu di Tapanuli Melahirkan di Teras Puskesmas karena Sudah Tutup
Sebuah video viral di media sosial
Sebuah video sedang mengabadikan momen seorang ibu yang sedang melahirkan di teras puskesmas, viral di berbagai media sosial.
Video tersebut diketahui terjadi pada Sabtu 26 November 2022.
Lokasi dalam video tersebut berada di Kecamatan Tukka, Kabupaten Tapanuli Tengah, Sumatera Utara.
Kronologi Kejadian Ibu yang Melahirkan di Teras Puskesmas
Video tersebut memperlihatkan seorang ibu yang tengah berjuang dalam proses persalinan seorang diri tanpa bantuan dari satupun tenaga medis.
Dalam video tersebut turut memperlihatkan kondisi gedung puskesmas yang terlihat masih tertutup.
Tak ketinggalan sang suami dari ibu yang lahiran di teras puskesmas, sedang terduduk menemani sang istri sedang bersandar pada kakinya.
Pada saat kejadian, ibu yang bersalin di teras puskesmas tersebut tiba-tiba mengalami kontraksi yang dahsyat.
Oleh karena itu dirinya akhirnya terpaksa melakukan persalinan di teras halaman depan.
Keterangan dari Pihak Puskesmas
Berdasarkan keterangan dari pihak puskesmas, pasangan suami istri tersebut datang ke lokasi saat sudah tutup.
Berdasarkan keterangan dari Ester Surbakti selaku Kepala Puskesas Tukka, dirinya menjelaskan kronologi kejadiannya.
Seorang ibu yang ada dalam video melahirkan di teras puskesmas itu datang bersama suaminya pada pukul 15:30 WIB pada hari Sabtu, 26 November 2022.
Sementara di hari Sabtu pelayanan puskesmas sudah tutup pada pukul 13.30 WIB.
Seorang ibu yang lahiran di teras puskesmas tersebut diketahui bernama Yetina Hulu (21).
Yetina Hulu diketahui merupakan warga dari Bona Lumban, Kecamatan Tukka, Tapanuli Tengah.
—
Let uss know your thoughts!
-
Mac and Cheese Miliknya Belum Matang, Wanita Ini Tuntut Ganti Rugi Rp78 M!
-
Harga Cabai dan Komoditas Lainnya Naik Sambut Nataru
-
FIFA Larang Stadion GBK Dipakai Konser tapi Izinkan Piala AFF 2022?
Image via Unsplash