“Say So” Versi Rock Bernuansa Horror Dibawakan Doja Cat di MTV EMA 2020
Ini alasan kenapa Doja Car bikin “Say So” versi rock!
“Say So” versi rock jadi sajian Doja Cat buat gelaran MTV Europe Music Awards 2020.
Performance tersebut dimulai dengan Doja Cat yang keluar dari TV a la sadako, lengkap dengan kostum putihnya yang bernuansa horror. Seiring berjalannya lagu, rangkaian suara instrumen gitar dan drum pun masuk, mengiringi nyanyian penyanyi bernama asli Amala Ratna Zandile Dlamini itu.
Penampilan tersebut tentu jadi hal tak terduga buat banyak orang. Pasalnya lagu yang melejit berkat TikTok tersebut lebih dikenal sebagai lagu bergenre R&B yang lembut. Kontras dengan versi MTV EMA 2020 yang jauh lebih heavy.
Baca juga: “Spider-Man: Miles Morales” x adidas Originals Hadirkan Superstar Edisi Khusus
Karena Doja Cat bosen?
Versi baru dari lagu “Say So” ini tentu dibuat bukan tanpa alasan. Mengingat lagu tersebut jadi lagu hits yang sering dibawakan Doja Cat, sang penyanyi kelahiran tahun 1995 tersebut mengaku bosan dengan lagu tersebut.
“Aku juga lelah dengan lagu ‘Say So’ semuanya,” cuitnya di Twitter.
Kuat diduga, itulah yang jadi alasan Doja Cat menghadirkan lagu tersebut dengan versi yang berbeda.
im tired of say so too yall
— vibegina (@DojaCat) November 9, 2020
Meski terdengar berbeda cukup jauh dengan versi originalnya, performance tersebut tetap menuai respon positif. Hal tersebut dibuktikan dengan komentar positif yang ditujukan pada Doja Cat.
this version was amazing don’t worry, but we don’t want another one❤️ pic.twitter.com/Yia271refA
— Wild Beach ↯ (@dojafenty) November 9, 2020
you were so tired of it you decided TO AMP IT UP AND MAKE US ALL REMEMBER HOW MUCH OF A WALKING TALENT MACHINE YOU ARE pic.twitter.com/WG6xNzbQaI
— Mark Aspiras (@markraspiras) November 9, 2020
-
Donald Glover Janji untuk Segera Merilis “Proyek Musik Terbesarnya” Dalam Waktu Dekat
-
Johnny Depp Dipecat dari Fantastic Beast 3, Warganet Tuntut Keadilan
-
Film Pendek Among Us, Versi ‘Live Action’ yang Hadirkan Ketegangan Ala Game Pengkhianat!
–
Lo prefer “Say So” versi original atau versi rock? Let us know in the comments below!