Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Robot Bikin Jualan Telur Dadar Jadi Laris Manis!

Jakarta, USS Feed – Bermodalkan rasa kasih sayang kepada ibunya, seorang pemuda di Purworejo bernama Agung Budi Wibowo memutuskan membuat robot untuk membantu ibunya berjualan. Usahanya membuahkan hasil ketika omset dagangan sang bunda naik dua kali lipat.
Sang ibu, Praptining Utani mengaku bahwa sudah berjualan telur dadar mini selama hampir satu setengah tahun, dan dengan inovasi yang dikerjakan oleh sang anak, dirinya merasa sangat terbantu.

Agung Belajar Ototidak Membuat Robot

Robot buatan Agung diberi nama ‘Egg Filling Robot‘ dimana robot tersebut secara otomatis akan menuangkan telur ke wajan. Menariknya ide tersebut muncul saat dirinya melihat sang ibu kewalahan berjualan karena penyakit mata yang di derita.
Image Source : Detik.com
Seperti dilansir detik.com, Agung bercerita bahwa saat itu dia masih harus bersekolah, sehingga tidak bisa membantu ibunya, dan akhirnya dia memutuskan untuk membuat robot.
‘Awalnya saya belajar dari YouTube dan Google, dari situ saya belajar cara kerja motor servonya, dan mikrokontrolernya.’ – begitu tuturnya, dari apa yang disampaikannya dapat ditarik kesimpulan bahwa dia belajar secara ototidak yah :)
Pemuda lulusan SMK jurusan Teknik Kendaraan Ringan juga mengaku bahwa dia perlu modal sebesar IDR 1,5 juta untuk bisa menghasilkan robot tersebut.

Omset Naik Dua Kali Lipat

Setelah mendapatkan batuan dari robot buatan sang anak, Prapti mengaku dirinya lebih mudah melayani ‘serbuan’ anak-anak sekolah. ‘Omset juga naik jadi dua kali lipat. Awalnya hanya sehari hanya menghabiskan 1/2 kilo telur, sekarang bisa sampa 1 kilogram.’ – begitu tuturnya.
Harga dagangannya sangatlah ramah dikantong, IDR500,- mendapat kan 3 telur dadar mini, sementara 1 loyang dibandrol dengan harga IDR2.000,- (12 telur dadar mini).
Keren yah, bermodalkan kasih sayang berujung cuan! Memang teknologi harusnya mempermudah kerjaan manusia kali yah, bukan menggantikannya.

 

Your Daily Intake of Everything Trending

USS Feed is a multi-platform media that produces and distributes generation z-focused digital content, reporting the latest trends on fashion, lifestyle, culture, and music to its audience.

Subscribe so You Won't Get Left Behind.

By clicking “subscribe”, you agree to receive emails from USS FEED and accept our web terms of use, privacy and cookie policy.

Copyright © USS FEED | PT. Untung Selalu Sukses | 2018 – 2023 | Code with ♡ by mindsetlab.id