Riset: Monyet di Bali Bisa Kembalikan Barang yang Mereka Curi, Jika Ditukar Dengan Makanan yang Sepadan
Monyet di Bali yang suka mencuri barang milik pengunjung
Udah bukan hal yang asing lagi, kalau monyet di Bali sering mencuri barang pengunjung.
Jurnal Ilmiah Society mengungkapkan fakta yang menarik mengenai hal tersebut setelah meneliti para monyet ekor panjang di Pura Uluwtu Bali.
Fakta yang didapat merupakan hasil penelitian mengenai monyet yang bisa memilih dan mencuri barang berharga milik pengunjung, seperti kacamata, dompet, barang elektronik.
Barang-barang tersebut akan mereka kembalikan jika mereka menerima makanan yang sepadan dengan barang yang mereka ambil.
Para peneliti ungkap monyet mempunyai kemampuan “pengambilan keputusan ekonomi”
Penelitian ini dilakukan dari tahun 2015 sampai 2016, lalu dilanjutkan kembali pada tahun 2019. Sehingga total dari lamanya penelitian ini adalah 237 hari.
Selain itu, ada juga peneliti dari Universitas Lethbridge Canada dan Universitas Udayana yang mengungkapkan bahwa memang monyet-monyet tersebut mempunyai kemampuan pengambilan keputusan ekonomi, seperti suatu transaksi.
Hewan pintar ini mempunyai kecerdasan yang membuat mereka bisa memahami barang milik manusia yang bernilai tinggi, kemudian menukarnya dengan makanan yang mereka inginkan.
Bagaimana permainan mereka sebenarnya?
Para monyet akan diam-diam mendekati pengunjung, lalu mereka mengambil barang yang menarik.
Mereka akan menunggu untuk diberikan makanan yang dirasa sesuai dengan nilai barang yang mereka ambil.
Kalau makanan yang diberikan tidak mereka sukai, monyet tersebut akan menukar dengan barang lain yang nilainya mereka anggap tidak terlalu tinggi.
What do you think? Let us know!
-
Sayang Peliharaan, Pria Cina Bangun Mansion Buat Anjingnya Senilai Rp737 Juta
-
Suka Anime, Pria Ini Namai Anaknya “Naruto Uzumaki Namikaze”
-
Peneliti Uji Coba Suntik Virus Bunuh Kanker Pada Manusia Untuk Pertama Kalinya!
Top image via Unsplash