Rich Brian Rilis Don’t Care Sebagai Single Terbaru!
Single terbaru ‘Don’t Care’ jadi ajang pemanasan sebelum dirilisnya EP ‘1999’
Selang satu hari peringatan Kemerdekaan Indonesia, rapper asal Indonesia, Rich Brian merilis sebuah single terbaru bertajuk Don’t Care bersamaan degan music videonya.
Jika didengarkan dengan seksama, pada single “Don’t Care” dirinya menyinggung beberapa isu seperti pertemanan palsu dan dalam beberapa bait Brian menyebutkan kalau dirinya memilih untuk tidak menghabiskan waktu untuk hal-hal yang tidak penting.
“So get the fuck out my way, Stay with the fakin’, ’cause I don’t care!“, setelah ditelsuri lebih lanjut, ternyata single tersebut merupakan pemanasan sebelum pada nantinya, tanggal 25 Agustus, Brian akan merilis EP bertajuk ‘1999’.
“1999”
my fav EP. August 25th ❤️
i missed u :) pic.twitter.com/YcIztCxWTL
— Rich Brian (@richbrian) August 16, 2020
Lagu Don’t Care sendiri akan masuk ke dalam EP (extended play) tersebut, dan Brian sendiri sudah sempat membocorokan cover dari EP ‘1999’, dia juga mengaku kalau EP tersebut merupakan proyek yang paling dia gemari.
“1999 is my favorite project so far. Can’t wait for y’all to hear it,” begitu tulisnya pada unggahan Twitter di tanggal 16 Agustus yang lalu. Nantinya ‘1999‘ akan menjadi first set song Rich Brian sejak album fullnya yang dirilis 2019 silam bertajuk “The Sailor”
Baca juga : Konser Social Distancing Pertama di Inggris Sukses Digelar, Ini Dia Penampakannya!
Love in My Pocket juga masuk ke dalam EP 1999
Selain Don’t Care, kabarnya EP terbaru juga akan menampilkan ‘Love In My Pocket‘ yang belum lama ini dirilis dalam versi remix dan menampilkan eaJ salah satu anggota boyband K-pop Day6.
Kolaborasi yang di rilis pada 10 Agustus lalu juga mendapatkan respon yang luar biasa dari para fans, bahkan karena dibuat dengan menggunakan green screen, banyak fans yang memodifikasi visual dari MV lagu tersebut.
Source : NME
Baca juga : Travis Scott Bakal Kolaborasi Bareng McDonald’s, Seperti Apa Jadinya?!
—
Jadi gak sabar kan sama EP ‘1999’? Gua sih iya, apalagi semenjak tau kalau Brian makan bubur gak diaduk, gua jadi nge-fans *lah gitu*