Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Rhoma Irama Rilis Lagu Tentang Virus Corona

Lo nggak salah baca judul kok

Rhoma Irama akhirnya turun tangan melawan pandemi Corona, dengan menggunakan lagu. Sang raja dangdut baru aja merilis single baru yang terinspirasi dari COVID-19 berjudul “Virus Corona,” Sabtu (4/4) lalu.

Lagu ini dimaksudkan untuk menyemangati dan mengajak umat manusia untuk berintropeksi diri dan bisa mengambil hikmah dari wabah yang sedang terjadi,” jelas GP Records, label yang menaungi Rhoma Irama.

Lagu ini menceritakan tentang kesedihan, kegelisahan dan ketakutan umat manusia di dunia akan virus corona yang sedang mewabah dan mematikan. Namun dalam kandungan lirik lagu virus corona ini pun, tekandung pesan yang cukup mendalam. Pesan tersebut yaitu mengajak manusia agar berintropeksi diri agar jangan merasa menjadi manusia yang hebat/kuat, karena tanpa pertolongan Tuhan manusia adalah mahluk yang lemah.”

Dengan pesan utama berserah pada Tuhan, Rhoma irama mengemas lagu ini dengan tempo yang lambat dengan alunan nada sedih. Alunan instrumen organ, gitar dan seruling khas Rhoma pun menjadi bagian dari lagu ini.

Lagu ini juga dirilis dengan video klip yang menampilkan sang raja dangdut melantunkan lagu virus Corona, di tengah hutan.

Saya berharap semoga lagu ini bisa menginspirasi kita semua untuk menjaga agar penyebaran virus corona tidak semakin merebak. Dan tentunya, mari kita jaga kesehatan serta yang utama banyak berdoa agar musibah ini segera berlalu dan kita bisa mengambil hikmah daripadanya Aamiin”. Ujar Rhoma Irama.

Bersamaan dengan Rhoma irama, Sabtu (4/4) lalu juga jadi hari perilisan materi baru Gerard Way. Sang frontman My Chemical Romance tersebut merilis 4 lagu baru untuk menghibur penggemarnya yang mengkarantina diri di rumah.

Dari skala 1 sampe 10, seberapa bagus lagu “Virus Corona” menurut lo?

Your Daily Intake of Everything Trending

USS Feed is a multi-platform media that produces and distributes generation z-focused digital content, reporting the latest trends on fashion, lifestyle, culture, and music to its audience.

Subscribe so You Won't Get Left Behind.

By clicking “subscribe”, you agree to receive emails from USS FEED and accept our web terms of use, privacy and cookie policy.

Copyright © USS FEED | PT. Untung Selalu Sukses | 2018 – 2023 | Code with ♡ by mindsetlab.id