Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Raih Emas Kejuaraan Renang Dunia Junior, Felix Viktor Iberle Cetak Sejarah Buat Indonesia

Raih Emas Kejuaraan Renang Dunia Junior, Felix Viktor Iberle Cetak Sejarah Buat Indonesia

Usia muda enggak jadi halangan

Raih emas Kejuaraan Renang Dunia Junior 2023 di Israel, Felix Viktor Iberle mencetak sejarah baru.

Dilansir dari situs World Aquatics, meski baru berusia 18 tahun dia merupakan juara renang pertama sepanjang keikutsertaan Indonesia baik di level junior ataupun senior.

“Iberle adalah fenomena baru yang baru muncul di dunia dalam rentang empat bulan terakhir,” tulis situs World Aquatics.

Anak Muda Korsel Lebih ‘Milih’ Jadi Pengangguran daripada Kerja: Kenapa?

Raih emas di nomor 500 meter gaya dada

FYI, Felix Viktor Iberle meraih emas pada nomor 500 meter gaya dada putra dengan waktu 27,39 detik.

Dalam pertandingan itu, dia mengalahkan perenang Denmark dan Amerika Serikat

Sebelum keberhasilan Felix, Indonesia hanya berhasil menyentuh partai semifinal.

Catatan itu ditorehkan oleh I Gede Siman Sudartawa di Kejuaraan Renang 2017.

Peneliti Australia Pelajari ‘Bahasa’ Buaya, Gimana Caranya?

Ciptakan rekor baru

Pencapaian Felix Viktor Ibeler menjadi semakin manis dengan rekor yang dia ciptakan pada babak penyisihan Kejuaraan Dunia Renang Junior 2023.

Dia berhasil membuat catatan waktu 26,98 detik, alias unggul 0,04 detik atas pemegang rekor sebelumnya asal Italia, Nicolo Martinenghi (27,02 detik), yang ditorehkan pada 2017.

Let us know your thoughts!

 

 

Your Daily Intake of Everything Trending

USS Feed is a multi-platform media that produces and distributes generation z-focused digital content, reporting the latest trends on fashion, lifestyle, culture, and music to its audience.

Subscribe so You Won't Get Left Behind.

By clicking “subscribe”, you agree to receive emails from USS FEED and accept our web terms of use, privacy and cookie policy.

Copyright © USS FEED | PT. Untung Selalu Sukses | 2018 – 2023 | Code with ♡ by mindsetlab.id