Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Positif Corona, Gitaris ONE OK ROCK Dirawat di Rumah Sakit!

Positif Corona, Gitaris ONE OK ROCK Dirawat di Rumah Sakit!

Dikonfirmasi langsung oleh pihak agensi ONE OK ROCK

Pihak agensi menjelaskan bahwa awalnya Toru Yamashita mengalami demam dan mengggil saat dirinya bangun di Senin (27 Juli) pagi, kemudian dirinya langsung menjalankan tes PCR (polymere chain reaction).

Toru Yamashita (ONE OK ROCK) positif corona
via WOWkeren

Keesokan harinya, pihak agensi mengumumkan kalau Toru dipastikan terinfeksi virus corona. ‘Kami ingin menyampaikan bahwa artis kami, Toru Yamashita dipastikan terinfeksi virus corona pada 27 Juli 2020.‘ demikian keterangan pihak agensi yang menaungi band tersebut seperti dilansir Oricon.

Lebih lanjutnya, pihak agensi juga menyatakan kalau seluruh anggota ONE OK ROCK dalam kondisi yang baik dan tidak sempat melakukan kontak dengannya.

Toru Yamashita sendiri dikabarkan sedang mendapatkan perawatan di salah satu rumah sakit di Tokyo.

Baca di sini : Band Asal Italia Ini Kesal Karena Sering Dianggap Aplikasi Indonesia

Agensi akan tingkatkan standar kesehatan

Amuse, agensi ONE OK ROCK memastikan kalau mereka akan membentuk komite internal untuk memastikan kesehatan dan mengawasi kegiatan artis serta karyawannya. Salah satu upaya adalah dengan sterilisasi ventilasi ruangan pada setiap acara serta memastikan semua orang menggunakan masker.

Di masa depan, kami akan terus menempatkan prioritas utama untuk memastikan keselamatan artis, karyawan, serta pihak terkait dan akan mencegah untuk penyebaran infeksi virus corona lebih lanjut.’ begitu seperti dikutip dari Oricon.

Baca di sini : Bottlesmoker Bikin Konser untuk Tanaman, Manusia Dilarang Datang Nonton!

Tour ONE OK ROCK di Jakarta sempat tertunda karena pandemi Covid-19

Band ini sendiri sebenarnya sempat dijadwalkan konser di Indonesia pada bulan Mei lalu, namun harus ditunda hingga waktu yang belum ditentukan karena pandemi Covid-19

Tour ONE OK ROCK di Jakarta sempat tertunda karena pandemi Covid-19
via Tribunnews

ONE OK ROCK – THE EYE OF THE STORM ASIA TOUR 2020 INDONESIA seharusnya menjadi kesempatan kedua band asal Jepang ini melangsungkan konser tunggalnya di Indonesia, sebelumnya ONE OK ROCK sempat menggelar konser solo di Indonesia ada 24 November 2013 di Senayan.

Baca di sini : Ilmuwan Butuh 4.000 Relawan untuk Eksperimen Nonton Konser, Siapa Mau?

Get well soon Toru, がんばって !

 

Your Daily Intake of Everything Trending

USS Feed is a multi-platform media that produces and distributes generation z-focused digital content, reporting the latest trends on fashion, lifestyle, culture, and music to its audience.

Subscribe so You Won't Get Left Behind.

By clicking “subscribe”, you agree to receive emails from USS FEED and accept our web terms of use, privacy and cookie policy.

Copyright © USS FEED | PT. Untung Selalu Sukses | 2018 – 2023 | Code with ♡ by mindsetlab.id