Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Penembakan di Mabes Polri Hingga Kebakaran Kilang Minyak Pertamina Isi Viral of The Week Kali Ini

Penembakan di Mabes Polri Hingga Kebakaran Kilang Minyak Pertamina Isi Viral of The Week Kali Ini

Viral of The Week: Penembakan di Mabes Polri hingga Kebakaran Kilang Minyak Pertamina

Kalau kita tarik mundur seminggu terakhir, banyak berita kurang mengenakan hati kita. Mulai dari ledakan bom di gereja Katedral Makassar, kebakaran kilang minyak pertamina di Indramayu, sampai penembakan di Mabes Polri yang baru saja terjadi.

Selain itu juga ada kebijakan baru dari pemerintah yang akhirnya melarang mudik untuk tahun 2021 ini. Badai pasir di Beijing pun juga turut menyita perhatian publik secara global.

Untuk itu, mari kita kemas seluruh berita seminggu terakhir dalam Viral of The Week kali ini.


Ledakan Bom di Gereja Katedral Makassar

Penembakan di Mabes Polri
BBC Indonesia

Tepat pada Minggu pagi (28/3) terjadi ledakan bom di gereja Katedral Makassar. Saat itu jemaat yang beribadah di dalam sedang memperingati Minggu Palma, pekan suci sebelum merayakan Paskah.

Menurut pihak kepolisian, ledakan ini adalah aksi bom bunuh diri. Pelaku terlihat menggunakan motor dan tampak ingin masuk secara paksa ke dalam kawasan gereja.

Baca selengkapnya di sini.


Kebakaran Kilang Minyak Pertamina di Indramayu

Penembakan di Mabes Polri

Belum usai mengusut tuntas insiden yang terjadi di Makassar, tiba-tiba warga dihebohkan dengan kebakaran besar kilang minyak milik Pertamina di Indramayu. Terjadi dini hari, kobaran api terlihat menjulang tinggi yang diperkirakan sampai 5 km.

Dalam insiden tersebut, empat warga mengalami luka bakar. Pihak Pertamina pun menduga kebakaran tersebut disebabkan oleh petir yang menyambar salah satu pipa tangki untuk bensin Premium.

Dua hari pasca kebakaran, kobaran api masih terlihat menyala di sekitar lokasi kejadian. Tumpahan minyak yang menyebar semakin memicu besarnya api di sana.

Baca selengkapnya di sini.


Pertandingan Dewa Kipas vs Irene Sukandar Cetak Rekor Dunia

Penembakan di Mabes Polri
YouTube / Deddy Corbuzier

Kisah Dewa Kipas sempat hangat seminggu terakhir. Pria bernama asli Dadang Subur ini pun mendapat tantangan untuk melakukan pertandingan persahabatan oleh salah satu dari lima pemain catur terbaik di Indonesia, Grand Master (GM) Irene Sukandar.

Disiarkan secara live streaming melalui kanal YouTube Deddy Corbuzier, ternyata pertandingan ini berhasil mencatat rekor dunia. Pertandingan tersebut menjadi laga catur yang paling banyak ditonton dalam sejarah, mengalahkan pertandingan di Classical World Championship dan Pogchamps.

Baca selengkapnya di sini.


Pemerintah Melarang Mudik 2021

Menyambut bulan Ramadhan, pemerintah memutuskan untuk melarang warga melakukan mudik. Seperti yang kita tahu, mudik udah jadi tradisi tetap setiap tahunnya untuk pulang ke kampung halaman dan bersilaturahmi dengan keluarga saat Lebaran.

Kebijakan ini ditetapkan berkaca pada lonjakan kasus Covid-19 saat hari libur sebelumnya. Menurut Menko PMK, Muhadjir Effendy mengatakan tindakan ini perlu dilakukan untuk pencegahan lonjakan kasus Covid-19 di Indonesia.

Baca selengkapnya di sini.

Your Daily Intake of Everything Trending

USS Feed is a multi-platform media that produces and distributes generation z-focused digital content, reporting the latest trends on fashion, lifestyle, culture, and music to its audience.

Subscribe so You Won't Get Left Behind.

By clicking “subscribe”, you agree to receive emails from USS FEED and accept our web terms of use, privacy and cookie policy.

Copyright © USS FEED | PT. Untung Selalu Sukses | 2018 – 2023 | Code with ♡ by mindsetlab.id