Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Pemerintah Resmi Perbolehkan Konser Musik Ada Lagi, Kemenparekraf Siap Bantu?

Pemerintah Resmi Perbolehkan Konser Musik Ada Lagi, Kemenparekraf Siap Bantu?

Konser musik boleh digelar lagi!

Konser musik jadi salah satu hal yang paling kita rindukan semenjak pandemi terjadi. Larangan menggelar acara pun berdampak besar pada para musisi dan pekerja industri tersebut.

Tapi, hal itu kini sudah berubah!

Setelah dua tahun lamanya, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno menegaskan penyelenggaraan konser dan ekonomi kreatif sudah bisa digelar.

Tak cuma-cuma, tentunya masyarakat harus tetap menerapkan protokol kesehatan (prokes), serta menjalankan vaksinasi lengkap, walau pandemi Covid-19 kian terkendali.

Perizinan yang mudah

Presiden (Joko Widodo/Jokowi) hadir sendiri dan memerintahkan kami dan Polri bahwa ajang musik dan ekonomi kreatif lainnya difasilitasi agar mendapat izin,” ujar Sandiaga, Minggu (27/3), melansir Antara.

Ia mengungkap, Presiden Jokowi bahkan memerintahkan pihaknya untuk memudahkan perizinan ajang konser musik maupun ekonomi kreatif.

Hal ini terjadi, mengingat selama dua tahun banyak pegiat industri tersebut mangkrak. Masyarakat pecinta musik dan seniman di Indonesia pun makin berhasrat untuk konser.

Pemerintah Resmi Perbolehkan Konser Musik Ada Lagi, dengan Pembatasan Penonton

Kalau ada kesulitan, Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif siap dihubungi

Menurut Sandiaga, ini membuka semangat baru. Kalau penonton menerapkaj prokes, industri konser musik ini bisa kian menggeliat dan mampu membangkitkan ekonomi serta membuka lapangan kerja.

Arahan Bapak Presiden konser musik ini sudah bisa jalan, untuk pembatasan penonton nanti kami bicarakan bersama dengan penyelenggara. Yang penting sudah vaksin lengkap, booster lebih baik,” katanya.

Sandiaga juga mengahjak para penyelenggara event dan pelaku yang bergerak di sektor ini untuk menggagas kegiatan. Katanya, kalau ada kesulitan dalam mengadakan kegiatan yang sudah dirancang, Kemeterian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif bersedia dihubungi untuk membantu.

Have you attended any music event recently? Let us know!

(Picture: Unsplash)

Your Daily Intake of Everything Trending

USS Feed is a multi-platform media that produces and distributes generation z-focused digital content, reporting the latest trends on fashion, lifestyle, culture, and music to its audience.

Subscribe so You Won't Get Left Behind.

By clicking “subscribe”, you agree to receive emails from USS FEED and accept our web terms of use, privacy and cookie policy.

Copyright © USS FEED | PT. Untung Selalu Sukses | 2018 – 2023 | Code with ♡ by mindsetlab.id