Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Pedagang Gorengan Siap Naikan Harga Dua Kali Lipat

Pedagang Gorengan Siap Naikan Harga Dua Kali Lipat

Pedagang gorengan sepertinya tidak akan sungkan dan segera menaikan harga dagangan mereka.

Adapun rencana menaikan harga dagangan diungkapkan oleh salah satu penjual bernama Ambali. 

Dilansir dari CNNIndonesia, pria yang setiap harinya mangkal di samping gerai minimarket di daerah Bintaro menyebut akan menaikan harga sampai dua kali lipat.

Minyak langka jadi alasan pedangang gorengan naikan harga

Rencana kenaikan harga sebesar dua kali lipa ini menjadi cara para pedagang gorengan menyiasati lonjakan minyak yang terjadi belakangan ini.

Pasalnya selain langka, harga minyak yang meroket juga menjadi beban ekstra bagi para pedagang. Untuk diketahui, dalam seharinya setiap pedagang menghabiskan sekitar 2 liter minyak goreng kemasan.

Dalam beberapa waktu belakangan, kenaikan harga berdampak pada kurangnya keuntungan bagi para pedagang.

Pedagang Gorengan Siap Naikan Harga Dua Kali Lipat
via Republika

Meski bersiap untuk menaikan harga, Ambali mengaku khawatir kalau jualannya justru akan menurun.

Ya mau tidak mau harganya naik, yang biasanya saya jual gorengan Rp2.000 dapat 1 (gorengan), bisa jadi Rp3 ribu untuk 1 (gorengan) atau lebih. Memang khawatirnya kan belum ada orang yang beli,” tuturnya, Kamis (17 Maret).

Minyak goreng curah bisa jadi alternatif

Selain menaikan harga, dia juga menyebut penggunaan minyak goreng curah bisa menjadi alternatif.

Namun sejauh ini, harganya juga cenderung mahal dan tidak berselisih jauh. “Tapi di pasar juga sama mahal,” tuturnya.

via Kompas

Ambali dengan gamblang menyebut dirinya tidak akan memilih mengorbankan para pembeli dengan penggunaan minyak goreng berkali-kali untuk bisa menekan harga.

Sempet ngirit pakai minyak goreng berkali-kali sampai hitam. Tapi enggak lagi deh, hasilnya jadi jelek dan hitam,” imbuhnya.

Top image via Economy-OkeZone

Your Daily Intake of Everything Trending

USS Feed is a multi-platform media that produces and distributes generation z-focused digital content, reporting the latest trends on fashion, lifestyle, culture, and music to its audience.

Subscribe so You Won't Get Left Behind.

By clicking “subscribe”, you agree to receive emails from USS FEED and accept our web terms of use, privacy and cookie policy.

Copyright © USS FEED | PT. Untung Selalu Sukses | 2018 – 2023 | Code with ♡ by mindsetlab.id