Oslo Ibrahim dan Rendy Pandugo Rilis Single Kolaboratif, “Blanket of Sadness”
Jadi bagian dari mini album terbaru
Oslo Ibrahim kembali merilis materi baru. Nggak sendirian, kali ini ia menggandeng Rendy Pandugo untuk berkolaboratif.
Keduanya pun menghadirkan track bertajuk “Blanket of Sadness” yang jadi bagian dari mini-album terbaru Oslo Ibrahim.
https://www.instagram.com/p/CSJLEhuhnV2/
Baca juga: YouTuber Indonesia Bisa Dapat Hingga Rp143 Juta Tiap Bulan Jika Buat Konten Shorts
Oslo Ibrahim persoalkan quarter-life crisis lewat “Blanket of Sadness”
“Akan ada tahap dalam hidup lo yang menciptakan rasa hampa setelah quarter-life crisis,” ujar Oslo Ibrahim terkair lagu terbarunya ini.
“Lo merasa tak lengkap. Rasanya seperti lo punya segalanya, padahal nggak. Seperti lo sudah melakukan semuanya, tapi padahal belum. Rendy sudah melewati masa-masa ini bertahun-tahun sebelumnya. Pada intinya, ini adalah lagu tentang bertahan hidup sebagai seorang manusia.”
“Blanket of Sadness” kini sudah tersedia di layanan streaming musik digital.
https://www.instagram.com/p/CSB02YrFhNB/
Baca juga: Finneas Umumkan Album ‘Optimist’, Rilis Single ‘A Concert Six Months From Now’
Impian Oslo Ibrahim yang jadi kenyataan
Lewat laman Instagramnya, Oslo Ibrahim menyebut bahwa kerja sama dengan Rendy Pandugo adalah mimpinya yang jadi kenyataan.
“Gue mengaguminya sebagai musisi, pemain gitar, juga sebagai seorang kakak. Kami berdua bertemu sekitar enam tahun lalu. Rendy udah kenal gue sebelum gue punya rambut yang indah ini. Kolaborasi ini adalah mimpi yang jadi kenyataan,” tulisnya.
“Sebenernya dari dulu udah pengen ngajakin bikin musik bareng tapi merasa belum pantes. Sampe akhirnya kemaren memberanikan diri ‘Ren ayo bikin lagu bareng dan ya kok dia langsung ‘ya ayo bang! jadinya kan gue kaget.”
“‘It was a fun process, it’s an honor to work with you Ren mwah.”