Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Menpora Lantik 27 Atlet jadi PNS

Upacara pengambilan sumpah sudah dilakukan

Menpora (Menteri Pemuda dan Olahraga) Dito Ariotedjo resmi mengangkat 27 atlet olahraga berprestasi sebagai Pegawai Negeri Sipil.

Adapun acara pengambilan sumpah sudah dilakukan di Auditorium Wisma Kemenpora, Jakarta Pusat, Rabu (5/7) malam.

ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat/rwa.
Baca juga: Tilang Cuman Bisa Dilakukan Polisi Bersetifikat

Enggak cuman atlet bulu tangkis, begini rinciannya

Secara total ada 27 atlet dari cabang olahraga senam (1), angkat besi (1), tenis (2), wushu (3) dan bulu tangkis (20) yang diangkat menjadi PNS.

Dari deretan tersebut ada pula nama Anthony Sinisuka Ginting, Jonatan Christie, Gregoria Mariska Tunjung, Fajar Alfian, dan Muhammad Rian Ardianto.

Sementara dari cabang olahraga lain ada, nama Aldila Sutjiadi dan Chistoper Benjamin Rungkat (tenis), serta Edgar Xavier Marvelo, Chistoper Benjamin Rungkat, dan Harris Horace (wushu).

ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat/nz
Baca juga: Meta Secara Resmi Rilis Aplikasi Threads yang Siap Saingi Twitter

Masih bisa mengembangkan potensi di bidang olahraga

Meski sudah menjadi PNS, atlet yang diambil sumpahnya tetap bisa mengembangkan potensi di bidang olahraga.

“Saudara-saudari tetap dapat mengembangkan potensi dalam bidang olahraga seperti biasanya sebagai seorang atlet. Saya berharap, saat saudara tidak aktif menjadi atlet, saudara harus mengembangkan potensi, kompetensi, dan kinerja di bidang ASN yang menjadi tanggung jawab dan karier saudara pada masa yang akan datang,” katanya lagi.

Dito menyebut bahwa jika nantinya mereka tidak aktif, maka para atlet bisa menunjukan kompetensi mereka di bidang ASN.

Saya ingin mengucapkan terima kasih (kepda para atlet) karena sudah memgambil kesempatan untuk menjadi bagian dari PNS dan keluarga resmi pemerintahan kita,” tutur Menpora pada Rabu (5/7/2023).

Top image via (foto:egan/kemenpora.go.id)

Let us know your thoughts!

Your Daily Intake of Everything Trending

USS Feed is a multi-platform media that produces and distributes generation z-focused digital content, reporting the latest trends on fashion, lifestyle, culture, and music to its audience.

Subscribe so You Won't Get Left Behind.

By clicking “subscribe”, you agree to receive emails from USS FEED and accept our web terms of use, privacy and cookie policy.

Copyright © USS FEED | PT. Untung Selalu Sukses | 2018 – 2023 | Code with ♡ by mindsetlab.id