Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Menaker Respon Kasus Karyawati Atasan yang Paksa Bawahan Staycation Demi Perpanjang Kontrak

Menaker Respon Kasus Karyawati Atasan yang Paksa Bawahan Staycation Demi Perpanjang Kontrak

Menaker tanggapi kasus staycation demi perpanjang kontrak

Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) melalui Ida Fauziyah menanggapi soal kasus pengakuan seorang karyawati di Bekasi yang dipaksa staycation untuk perpanjang kontrak.

Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah menjelaskan saat ini pihaknya sudah mengeluarkan perintah untuk menyelidiki soal kasus yang menyita banyak perhatian ini.

Kemnaker dalami kasus dugaan pelecehan seksual di lingkungan kerja

Kasus dugaan pelecehan seksual yang melibatkan atasan dan bawahan ini, terjadi di sebuah pabrik yang berlokasi di Kawasan Industri Bekasi.

Kemnaker telah menunjuk Pengawas Ketenagakerjaan bersama Pengawas Ketenagakerjaan Provinsi Jawa Barat untuk menyelidiki kasus dugaan pelecehan seksual dengan iming-imingi perpanjang kontrak lewat staycation.

Menaker juga menyampaikan pihaknya akan memastkan perlindungan keternagakerjaan bagi korban sebagai buruh.

“Kami masih mendalami kasus ini dan memastikan pelindungan ketenagakerjaan bagi korban,” ujar Ida Fauziyah, Selasa, 9 Mei 2023.

Korban akhirnya lapor polisi

Sebelumnya korban sudah menyerahkan berkas laporan dan melapor ke Polres Metro Bekasi didampingi anggota DPR RI Obon Tabroni.

Berdasarkan keterangan dari Obon, korban merupakan seorang karyawati di Kawasan Industri Bekasi (Jababeka).

Terduga pelaku merupakan atasan dari korban dengan level manajer.

“Kontrak kemarin kan harusnya masih kontrak nih, kayaknya kesal juga korban ini selalu gitu-gitu. Kemudian dia menolak terus, sehingga Senin itu kontrak kedua atau ketiga itu tidak diperpanjang, akhirnya (korban) bereaksi (soal ajakan staycation),” kata Obon Tabroni melansir CNN Indonesia, Selasa, 9 Mei 2023.

Let uss know your thoughts!

Image by Markus Spiske/Unsplash

Your Daily Intake of Everything Trending

USS Feed is a multi-platform media that produces and distributes generation z-focused digital content, reporting the latest trends on fashion, lifestyle, culture, and music to its audience.

Subscribe so You Won't Get Left Behind.

By clicking “subscribe”, you agree to receive emails from USS FEED and accept our web terms of use, privacy and cookie policy.

Copyright © USS FEED | PT. Untung Selalu Sukses | 2018 – 2023 | Code with ♡ by mindsetlab.id