M Bloc Hadirkan Gaya Nonton Jaman Dulu Lewat “Layar Tancep di M Bloc”
Nonton film pakai layar tancep untuk merayakan hari ulang tahun M Bloc
Buat lo yang udah kangen vibes nonton film di ruang publik, M Bloc telah memberikan solusinya. Dalam rangka merayakan hari ulang tahun ke-1, M Bloc memberikan suasana dan pengalaman baru buat generasi muda dalam menonton film.
Mungkin untuk Lo yang kelahiran 90-an sampai 2000-an, belum pernah merasakan sensasi menonton film lewat layar tancap. Nuansa ini lah yang akan dibawakan M Bloc dalam program terbarunya.
Seperti apa acaranya?
Layar Tancep di M Bloc
Sebagai bentuk perayaan hari jadinya ke-1, M Bloc akan menghadirkan pemutaran layar tancap yang menjadi program reguler baru mereka.
Diselenggarakan setiap hari Minggu, M Bloc akan menghadirkan film-film yang pernah masuk dalam Festival Film Indonesia (FFI) di tahun 2020 ini. Tapi untuk tetap menyelenggarakannya dengan mematuhi protokol kesehatan, setiap minggunya hanya akan tersedia 30 seats di area mural M Bloc Space.
-
Novak Djokovic Didiskualifikasi dari US Open 2020 Karena Pukul Bola Ke Arah Hakim Garis
-
Fangirl BTS Nekat Bunuh Diri Karena Orang Tuanya Benci K-Pop
Buat Lo yang ingin merasakan sensasi nonton film layar tancap, Lo bisa melakukan reservasi terlebih dahulu yang akan dibuka di hari penayangan film tersebut. Dibuka setiap 15.00 WIB, Lo bisa memesannya melalui Loket.com.
Namun, penonton yang hadir diharapkan tetap menjalankan protokol kesehatan selama di venue. Seperti mencuci tangan, menjaga jarak, dan menggunakan masker selama pertunjukan berlangsung.
Film yang Ditayangkan
Film-film yang diputarkan dalam “Layar Tancep di M Bloc” adalah film Indonesia terbaik dari FFI. Mayoritas diisi oleh film-film lama untuk memberikan gambaran seperti apa film jaman dulu.
Adapun film yang dihadirkan adalah Yang Mudah Yang Bercinta (6 September 2020), Nada & Dakwah (13 September 2020), Gie (20 September 2020), dan Jagad X Code (27 September 2020).
Karya-karya film terbaik dari sutradara Indonesia ternama, mulai dari Sjuman Djaja sampai Riri Riza akan dihadirkan dalam pemutaran layar tancap di M Bloc.
_
Seru banget sih ini, belum bisa nonton film di bioskop bisa digantikan dengan aktivitas baru menikmati sensasi layar tancap.
Gimana pendapat lo?