Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Laura Anna Meninggal, Netizen Indonesia Sampaikan Bela Sungkawa ke Selebgram Brazil Karena Namanya Sama

Laura Anna Meninggal, Netizen Indonesia Sampaikan Bela Sungkawa ke Selebgram Brazil Karena Namanya Sama

Salah server

Kepergian selebgram Edelenyi Laura Anna masih menyisakan duka ke banyak orang. Sayangnya, bela sungkawa juga banyak nyasar ke orang yang salah.

Salah satunya adalah seorang selebgram Brasil dengan nama yang sama.

Ia mengaku terganggu dengan kiriman pesan duka yang ia terima lewat komen, dm, hingga email.

https://www.instagram.com/p/CXjFzQxr96y/

Baca juga: SBY Dinyatakan Sembuh dari Kanker Prostat

Salah Laura Anna

Karena kabar ini, engagement rate Anna Laura meningkat drastis karena rangkaian pesan duka. Tak terima, ia pun menuangkan kekesalan ini lewat laman media sosialnya, @anna.laura.

AKU BUKAN LAURA ANNA DARI INDONESIA,” tulisnya di Instastory dengan huruf kapital penuh.

TOLONG HENTIKAN!!! AKU TAK SANGGUP MENGHADAPI INI LAGI. AKU KITA HAL INI AKAN SEGERA BERLALU, NAMUN ORANG-ORANG INDONESIA TERUS MENGIRIMKAN PESAN DUKA LEWAT EMAIL, LAMAN MEDIA SOSIAL HINGGA PROFIL TEMAN-TEMANKU, TOLONG HENTIKAN.”

Uniknya, ia nggak sendirian. Ia menjelaskan bahwa hal yang sama juga menimpa selebgram negara lain yang memiliki nama yang sama.

Baca juga: Kominfo Kuatkan Jaringan Internet hingga 20 Persen Jelang Nataru

Laura Anna lain

Dalam rangkaian Instastory-nya, selebgram Brasil tersebut juga mengungkapkan bahwa hal serupa juga terjadi pada seorang selebgram Austria dengan nama pengguna @annalaurakummer.

Keduanya kompak mengaku terganggu lantaran pesan salah alamat tersebut mengganggu algoritma media sosialnya.

Akibat hal ini, keduanya pun kompak membatasi interaksi media sosial dan menuliskan penjelasan di bio bahwa ia bukan orang orang Indonesia.

Your Daily Intake of Everything Trending

USS Feed is a multi-platform media that produces and distributes generation z-focused digital content, reporting the latest trends on fashion, lifestyle, culture, and music to its audience.

Subscribe so You Won't Get Left Behind.

By clicking “subscribe”, you agree to receive emails from USS FEED and accept our web terms of use, privacy and cookie policy.

Copyright © USS FEED | PT. Untung Selalu Sukses | 2018 – 2023 | Code with ♡ by mindsetlab.id