Lagu Chrisye yang Belum Pernah Dirilis Sebelumnya Kini Bisa Didengarkan Setelah 28 Tahun Dibuat
Lagu Chrisye “baru” ini siap mengobati rasa rindu para penggemar
Banyak lagu Chrisye memang terkenal sebagai deretan musik legendaris Indonesia. Namun siapa sangka? Meski sosoknya sudah meninggal 13 tahun lalu, Chrisye masih punya materi yang menambah panjang portfolionya di dunia musik.
Lagu tersebut berjudul “Rindu Ini” dan sudah selesai digarap pada tahun 1992. Dua puluh delapan tahun setelah direkam, track tersebut siap dirilis oleh Musica Studios. Bukan cuma dirilis lewat layanan digital streaming, track baru Chrisye ini juga hadir bersama video lirik yang kini bisa dinikmati di YouTube.
Sesuai judulnya, lagu tersebut bercerita tentang seseorang yang jatuh cinta dan merasakan rindu terhadap pasangannya. Meski dibalut cerita sedih, ia tetap tulus mencintai sang kekasih hingga akhir hayat.
Baca juga: Perpaduan Kesegaran Dari Rumah ala Dipha Barus
“Rindu Ini,” Lagu Chrisye baru yang bernuansa klasik
Meski dirilis di tahun 2020, musik penyanyi bernama asli Chrismansyah Rahadi ini masih mempertahankan nuansa 90-annya.
“Lagu ‘Rindu Ini’ diciptakan dengan menggunakan balutan teknologi keluaran awal 90-an yang terbilang modern pada masanya. Jika diperdengarkan dengan seksama, aransemen dan musiknya masih relevan dengan zaman sekarang,” tutur Dwiki Dharmawan selaku produser lagu ini, dilansir dari Hai.
“Pada saat itu, proses pembuatannya memakan waktu sekitar 1 (satu) minggu,” tambah Dwiki.
Baca juga: 3 Benda ini Wajib Kalian Bawa untuk Mendukung Hidup Leave No Trace
Kenapa “Rindu Ini” baru dirilis sekarang?
Menyoal tentang waktu perilisannya yang terpaut 28 tahun, Indrawati Widjaja selaku Executive Producer dari Musica Studios pun angkat bicara,
“Musica baru memutuskan untuk mengeluarkan lagunya sekarang karena lagu ini dirasa memiliki materi bagus dan tetap bisa dinikmati oleh pencinta musik saat ini,“ ujar wanita yang akrab disapa Ibu Acin tersebut.
-
Keith Hufnagel, Pendiri HUF Worldwide Meninggal Dunia Karena Kanker Otak
-
Balenciaga Rilis Sepatu Bola, Langsung Dibully Netizen
-
Ramengvrl Rilis “Vaselina,” Single Pertama di Label Musik Amerika EMPIRE
–
Apa pendapat lo tentang lagu Chrisye baru ini? Tell us what you think in the comments below!