Kompas Gelar Kompasfest 2022 untuk Kembangkan Potensi dan Kreativitas Generasi Muda
Kompasfest 2022 hadir sebagai respon buat generasi muda yang terdampak pandemi
Kompas siap menggelar Kompasfest 2022.
Gelaran ini akan berlangsung di M Bloc Space pada 19-20 Agustus 2022 dan ditujukan untuk mengembangkan potensi dan kreativitas generasi muda, terutama mereka yang terdampak pandemi beberapa tahun belakangan.
Berdasarkan survei Persakmi dan Ikatan Alumni Universitas Airlangga Komisariat Fakultas Kesehatan Masyarakat Juni 2020 yang melibatkan 8.031 responden di seluruh provinsi di Indonesia, lebih dari 50 persen responden mengalami tekanan dengan kategori tertekan dan sangat tertekan selama pandemi Covid-19.
Kompasfest 2022 Presented by BNI pun hadir dalam bentuk workshop dengan narasumber dari sejumlah praktisi. Mulai dari kementerian, pegiat media sosial dan kreatif, aktivis lingkungan, hingga dunia hiburan, baik nasional maupun internasional dengan topik beragam dan inspiratif.
Baca juga: TikTok Larang Kampanye Politik Berbayar Jelang Pemilu
Puluhan kelas workshop dan hiburan di Kompasfest 2022
Kompasfest 2022 Presented by BNI menghadirkakan 36 kelas workshop, 12 konferensi dan berbagai pertunjukan dari artis atau musisi muda tanah air.
Pemimpin Redaksi Harian Kompas Sutta Dharmasaputra dalam talk monologue dengan topik “Freedom to Dream Big, Freedom to Choose Our Future” membeberkan bahwa tantangan yang akan dihadapi khususnya oleh kaum muda ke depan akan jauh lebih besar dari sekarang.
Masalah krisis kesehatan memang sudah teratasi, tetapi akibat perang Rusia dan Ukraina yang berkepanjangan juga akan membuat kita menghadapi krisis lainnya yang tidak kalah berat, seperti krisis sosial, lingkungan, pangan, bahkan energi. Bahkan akibat krisis pangan ini akan ada 7 negara yang terdampak.
Narasumber lain yang tak kalah menyita perhatian space mate adalah Happy Salma, seorang aktris berkebangsaan Indonesia yang juga lintas profesi menjadi produser pertunjukan teater dalam talk monologue bertopik “Dari Indonesia untuk Dunia”.
Ia membagikan kisahnya dalam proses penemuan jati dirinya dan kecintaannya pada karya sastra, meyakinkan bahwa dengan apapun yang dicintai akan menguatkan kita untuk menghadapi masa depan. Kuncinya berani, percaya diri dan setia.
Baca juga: Amber Heard Ditawari Bayaran Rp133 Miliar, Untuk Bintangi Film Porno?
Dukung UMKM
Nggak cuma dengan workshop, Kompasfest 2022 Presented by BNI juga menghadirkan dukungan untuk UMKM.
Salah satunya dengan workshop “Yang Tumbuh yang Berjaya: Jalan untuk Teman UMKM.”
Selain itu, ada pula pengembangan kapabilitas hingga pencarian partner luar negeri untuk penyerapan produk.
“Isitilahnya kami membentuk eksistem agar bisnis pelaku UMKM ini dapat lebih mudah untuk mengembangkan bisnis serta menembus pasar luar negeri,” jelas Senior Vice President BNI Explora Melly Meliana.