Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Kolam Ombak Terbesar di Dunia Sudah Dibuka, Berani Coba?

Kolam Ombak Terbesar di Dunia Sudah Dibuka, Berani Coba?

Resmi di buka, Wave Park di klaim menjadi kolam ombak terbesar di dunia

Kolam ombak di atas tanah seluas 167.000 meter persegi resmi dibuka di Korea Selatan. Wave Park diklaim menjadi kolam ombak tersbesar yang ada di dunia.

Seperti dikutip Surfer Today, Senin (26 Oktober) kolam tersebut dibangun oleh perusahaan kolam ombak asal Spanyol, Wavegarden beserta Daewon Plus. Secara resmi, kolam ombak di buka dengan upacara dan sesi uji selancar di Siheung.

Teknologi terbaru di kolam itu, memungkinan Wave Park memiliki variasi ombak yang lebih luas dibandingkan kolam selancar lainnya. Proyek terbaru Wavegarden menawarkan lebih dari 20 jenis gelombang berbeda, mulai dari pemula dengan tinggi se-lutut sampai yang tinggi dan curam.

Saya telah menjelajahi setiap taman ombak kredibel di dunia dan ini adalah pengalaman selancar terbaik saya,” kata peselancar profesional Jacob Szekely.

Hidup tanpa sampah lagi trending, emang bisa? Temukan jawabannya DI SINI

Wave Park hadirkan olah raga dan gaya hidup pantai

Tahap pertama dari proyek yang mencapai 2 miliar US Dollar yang dibangun dalam waktu singkat tersebut kelar dalam waktu 18 bulan. Berbagai fasilitas juga dihadirkan pada kolam ombak terbesar di dunia itu, seperti kayak dan kolam tanpa ombak.

Nantinya pembangunan tahap kedua meliputi enam hotel, pusat konvesi, marina dan museum. Pembangaunan Wavegarden sendiri ditujukan untuk mendukung keberlanjutan ekonomi dan lingkungan.

Kolam ombak di atas tanah seluas 167.000 meter persegi resmi dibuka di Korea Selatan. Wave Park diklaim menjadi kolam ombak tersbesar yang ada di dunia.
Teknologi terbaru di kolam itu, memungkinan Wave Park memiliki variasi ombak yang lebih luas dibandingkan kolam selancar lainnya // via WaveGarden

Kami dengan senang hati menghadirkan olahraga selancar dan gaya hidup pantai yang luar biasa ke Korea Selatan,” tutur Josema Odriozola selaku CEO Wavegarden. Selain itu dia juga berharap bahwa tempat itu bisa menjadi pantai baru Seoul dan menjadi tempat bagi semua orang.

Dengan ombak yang konsisten dalam berbagai ukuran dan bentuk, Wave Park akan menjadi pantai baru di Seoul dan tempat berselancar untuk keluarga. Tempat ini cocok untuk peselancar profesional dan semua orang,” lanjutnya.

Wave park gunakan teknologi terbaik untuk menjaga air tetap bersih

https://www.instagram.com/p/CGyjlvOD99l/

Menurut perusahaan kolam selancar, penelitan menuturkan bahwa teknologi Wavegarden menggunakan energi 10 kali lipat lebih sedikit dibanding sistem pembangkit gelombang pneumatik di pasaran.

Sistem pengolahan air inovatif dari Wavegarden juga dikembangkan khusus untuk gelombang laguna dan menjaga air tetap bersih serta transparan sepanjang tahun. Sistem ini juga didasrkan pada serangkaian perawatan lanjutan. Beberapa diantaranya adalah filtrasi halus, disinfeksi ozon dan UV serta klorinasi kimiawi yang rendah.

Source : Detik.com

Ingin sukses dan produktif? Coba rutinintas para pengusaha sukses DI SINI

Tertarik mencoba? Ntar kali ya nunggu Covid-19 beres terus langsung cauu!

Your Daily Intake of Everything Trending

USS Feed is a multi-platform media that produces and distributes generation z-focused digital content, reporting the latest trends on fashion, lifestyle, culture, and music to its audience.

Subscribe so You Won't Get Left Behind.

By clicking “subscribe”, you agree to receive emails from USS FEED and accept our web terms of use, privacy and cookie policy.

Copyright © USS FEED | PT. Untung Selalu Sukses | 2018 – 2023 | Code with ♡ by mindsetlab.id