Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Klien Jouska Rugi Jutaan Rupiah, Ini Penjelasannya!

Dianggap merugikan klien, Jouska angkat bicara

Akhir-akhir ini, nama Jouska jadi sering terdengar di media sosial dengan sebuah masalah yang ada di dalamnya. Perusahaan konsultan investasi dan penasihat keuangan ini dipersoalkan oleh salah satu kliennya karena dianggap merugikan.

Klien ini menilai bahwa Jouska telah melakukan pengelolaan dana yang tidak sesuai dengan kesepakatan dengan klien sehingga menyebabkan kerugian jutaan rupiah.

Muhammad Abdurrahman Khalish, salah satu klien Jouska yang menyampaikan kerugiannya akibat Jouska.

Saya kehilangan uang puluhan juta karena financial advisory yang serampangan dari Jouska,” kata Khalish dikutip dari CNBC Indonesia.

Semakin banyak klien yang buka suara

via Unsplash

Setelah salah satu klien ini melaporkan kerugiannya, akhirnya banyak klien juga yang ikut buka suara dan menyampaikan kisahnya di media sosial.

Mungkin salah satunya adalah seorang warga Twitter @yakobus_alvin yang mengaku pernah menggunakan jasa Jouska di tahun 2018-2019.

Dalam tweet-nya tersebut, ia mengatakan bahwa dananya dikelola oleh Jouska dengan nilai aset mencapai Rp 65.000.000. Ia memperlihatkan salah satu portofolio yang ada dalam pengelolaan dana oleh Jouska adalah saham PT Sentral Mitra Informatika Tbk (LUCK).

Dikutip dari CNBC Indonesia, masih banyak lagi klien Jouska yang merasa dirugikan. Setelah diketahui, beberapa di antaranya juga menyebutkan Jouska menempatkan dana investasi pada saham yang sama, LUCK.

Penjelasan Jouska

via Bisnis

Menanggapi keluhan yang disampaikan para klien Jouska di media sosial, Aakbar Abyasa selaku Founder dan CEO Jouska Indonesia memberikan penjelasan lebih lanjut.

Perlu kami luruskan bahwa Jouska tidak bisa melakukan transaksi jual dan beli di akun milik klien. Kami juga sudah sampaikan hal ini ke klien kami tersebut,” kata Aakbar Abyasa.

Selanjutnya, pihak Jouska menuliskan bahwa mereka tetap berkomitmen untuk jadi penasihat keuangan independen dengan memberikan layanan terbaik bagi klien-kliennya. Seluruh ketajaman analisa pergerakan pasar, analisa risiko, serta edukasi keuangan dan investasi merupakan kunci dari keahlian Jouska dalam menjalankan bisnis.

Your Daily Intake of Everything Trending

USS Feed is a multi-platform media that produces and distributes generation z-focused digital content, reporting the latest trends on fashion, lifestyle, culture, and music to its audience.

Subscribe so You Won't Get Left Behind.

By clicking “subscribe”, you agree to receive emails from USS FEED and accept our web terms of use, privacy and cookie policy.

Copyright © USS FEED | PT. Untung Selalu Sukses | 2018 – 2023 | Code with ♡ by mindsetlab.id