Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Kembali Digelar Offline, Urban Sneaker Society 2021 Sukses Hadirkan 15 Ribu Visitors!

Kembali Digelar Offline, Urban Sneaker Society 2021 Sukses Hadirkan 15 Ribu Visitors!

Urban Sneaker Society 2021 kembali tuai respon positif

Setelah sempat digelar secara virtual pada tahun 2020 lalu, kini Urban Sneaker Society 2021 diadakan secara offline di Jakarta Convention Center.

Berlangsung dari tanggal 2 hingga 5 Desember, gelaran tahunan tersebut pun kembali menuai respon positif; bahkan dikunjungi lebih dari 15,000 visitors!

Baca juga: Marvel Bakal Garap Sekuel ‘Shang-Chi and the Legend of the Ten Rings’

Urban Sneaker Society 2021: dari fashion hingga NFT

Gelaran Urban Sneaker Society 2021 kembali dengan sneaker market, thrift area dan streetwear brand yang terkurasi dengan ketat. Nggak cuma itu, ada pula sejumlah konten seru lain seperti NFT gallery, Sneaker Museum hingga eksibisi mobil dari Outbreak!

Nggak heran, gelaran Urban Sneaker Society 2021 direspon baik bukan hanya oleh para sneakerhead, namun juga oleh para pelaku UMKM, public figure hingga sejumlah petinggi negara seperti Najwa Shihab, Jefri Nichol, juga Menteri BUMN Erick Thohir, Menparekraf Sandiaga Uno dan Menko Airlangga Hartanto.

Urban Sneaker Society (USS) merupakan acara tahunan yang selalu dinanti-nanti oleh banyak masyarakat, khususnya Gen-Z dan millennials – di mana mereka juga adalah target utama Pintu,” tutur Pintu, platform investasi kripto yang juga menjadi sponsor gelaran ini.

Event USS ini sangat membantu kami dalam membangun brand awareness Pintu, di mana selama event berlangsung kami melihat jumlah rata-rata app install organik kami meningkat lebih dari 40% per harinya.”

Baca juga: ‘Hunter x Hunter’ Kolaborasi dengan Universal Studios, Rayakan Ulang Tahun ke-10

Prokes berjalan ketat dan aman

Dengan menghadirkan lebih dari 4000 visitors per hari nya selama empat hari, USS 2021 tetap berlangsung aman dengan memprioritaskan protokol kesehatan secara ketat.

Pengunjung dibagi menjadi beberapa batch untuk meminimalisir kemungkinan berkerumun. Konten talkshow dan musik yang biasanya ada juga terpaksa dihilangkan untuk alasan yang sama.

Meski begitu, USS 2021 tetap digadang-gadang jadi pertanda baik buat industri ekonomi. Pasalnya bukan hanya mendorong geliat UMKM, gelaran ini juga jadi contoh untuk acara sejenis untuk diadakan di masa mendatang.

USS 2021 adalah kesempatan luar biasa buat ekosistem Sola untuk menunjukkan kekuatan komunitas kami dan seniman yang memiliki audiens global. Kami hatap semua orang bisa menikmati kesempatan luar biasa ini dan ikut belajar tentang NFT dan ekosistem Solana,” jelas Solana, platform marketplace NFT yang turut mendukung gelaran USS 2021.

Your Daily Intake of Everything Trending

USS Feed is a multi-platform media that produces and distributes generation z-focused digital content, reporting the latest trends on fashion, lifestyle, culture, and music to its audience.

Subscribe so You Won't Get Left Behind.

By clicking “subscribe”, you agree to receive emails from USS FEED and accept our web terms of use, privacy and cookie policy.

Copyright © USS FEED | PT. Untung Selalu Sukses | 2018 – 2023 | Code with ♡ by mindsetlab.id