Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Keliling ke 4 Kota di Indonesia di 2023, Festival Creative Urban LOCALFEST Sambut Medan Pertama Kali

Keliling ke 4 Kota di Indonesia di 2023, Festival Creative Urban LOCALFEST Sambut Medan Pertama Kali

LOCALFEST 2023 datangkan 20.000 visitor Jakarta ke Medan

LOCALFEST hadir kembali di tahun 2023 ini dengan mendatangkan sekitar 20.000 visitor di Jakarta ke Medan.

Mencoba untuk menjelajah ke berbagai daerah di Indonesia, LOCALFEST tahun ini akan sedikit berkeliling menyapa teman-teman di 4 kota sekaligus!

Bakal sambut 4 kota di tahun yang sama

Jika pada tahun-tahun sebelumnya hanya berfokus di Jakarta, tahun ini LOCALFEST akan turut menyambut Medan, Surabaya dan Yogyakarta.

4 kota tersebut akan disambangi secara bergilir oleh acara festival creative urban tahunan yang menjadi wadah bagi brand-brand fashion, art, dan culinary lokal ini.

Tak sampai di situ saja, LOCALFEST juga menampilkan deretan musisi lokal yang siap menyambut pengunjung dengan musik-musik berkualitas.

MAP VENUE LOCALFEST 2023
MAP VENUE LOCALFEST 2023

Hadir sebagai wadah bagi para pekerja di industri kreatif lokal

LOCALFEST 2023 akan diadakan pertama kali pada 27-28 Mei 2023 di Medan yang berlokasi di Lapangan Benteng.

Sambut warga Medan untuk pertama kali, LOCALFEST hadir sebagai wadah bagi para pekerja di industri kreatif lokal untuk semakin dikenal dan menunjukkan potensi mereka.

Mendapat dukungan dari Super Adventure yang bekerja sama dengan USS, festival creative urban ini akan diramaikan oleh live painting mural, live performance, beragam jajanan kuliner hingga fashion. 

Misi dari festival creative urban tahunan ini

Head of Community Localfest Rico Lubis menyampaikan misinya untuk menyambangi kota-kota di Indonesia selain Jakarta, yang dinilai memiliki potensi untuk tumbuh lebih besar di industri kreatif.

Pulau Sumatera adalah salah satu wilayah di Indonesia yang masuk ke dalam kategori tersebut. Oleh karena itu Localfest tahun ini dibuka pertama kali di Medan.

“LOCALFEST 2023 kali ini mendatangi kota yang punya potensi besar di industri kreatif khususnya di pulau Sumatra, yaitu Medan, banyak clothing line di sini yang memiliki karakter unik dengan kualitas baik, tetapi belum ter expose,” ujar Rico Lubis.

Tiket masuk dapat dibeli di aplikasi atau situs resmi Blibli sebagai exclusive e-commerce partner LOCALFEST 2023.

HARGA TIKET LOCALFEST 2023
HARGA TIKET LOCALFEST 2023

Let uss know your thoughts!

Courtesy of LOCALFEST

Your Daily Intake of Everything Trending

USS Feed is a multi-platform media that produces and distributes generation z-focused digital content, reporting the latest trends on fashion, lifestyle, culture, and music to its audience.

Subscribe so You Won't Get Left Behind.

By clicking “subscribe”, you agree to receive emails from USS FEED and accept our web terms of use, privacy and cookie policy.

Copyright © USS FEED | PT. Untung Selalu Sukses | 2018 – 2023 | Code with ♡ by mindsetlab.id