Kaleb J Kolaborasi Bareng PJ Morton Lewat “Please Don’t Walk Away”
Kaleb J kolaborasi bareng PJ Morton! Penyanyi pendatang baru di Indonesia yang sempat viral lewat lagu ‘It’s Only Me’, Kaleb J akhirnya berkolaborasi dengan PJ Morton.
Please don’t walk away jadi lagu pilihan
Setelah sebelumnya sempat dilepas sebagai rilisan solo pertama PJ Morton, lagu Please Don’t Walk Away juga dipilih sebagai lagu kolaborasi dengan Kaleb J.
Single bernuansa R&B ini dirasa cocok dengan warna musik yang biasa dibawakan oleh Kaleb J.
Dalam siaran pers yang diterima USS FEED, lagu ini sendiri menghadirkan cerita soal seseorang yang ditinggal oleh pasangannya.
“Lagu ini tercipta ketika seorang lelaki bisa jujur dan bersedia menjadi rentan dalam musik,” ungkap PJ Morton.
“Hal itu datang dari tempat yang nyata saat saya pikir saya akan kehilangan cinta dalam hidup. Saya baru saja merasakan perasaan itu, dan seperti yang terjadi kadang-kadang, sesuatu yang indah datang dari sesuatu yang tragis.”
Begini perasaan Kaleb J kolaborasi bareng PJ Morton
Sebagaimana diketahui, Kaleb J sendiri merupakan penganggum sosok PJ Morton. Bahkan tidak jarang dalam sesi live Instagram, dia juga sering membawakan beberapa karya sang idola.
“Sejak dulu saat ditanya ingin kolaborasi dengan musisi luar negri, saya pasti akan menjawab PJ Morton, karena saya suka sekali dengan karya-karyanya. Dia adalah panutan saya dalam bermusik,” tutur Kaleb.
Terkait perasaanya soal kesempatan berkolaborasi bareng PJ Morton, diapun merasa bersyukur dan tidak percaya kalau mimpinya menjadi kenyataan.
“Saat pertama kali diberi kabar oleh Produser saya, Belanegara Abe, bahwa saya akan berkolaborasi, saya merasa bersyukur dan masih tidak percaya bahwa mimpi saya bisa jadi nyata,” tutur Kaleb.
Sementara itu, PJ Morton juga tidak canggung memberikan pujian kepada Kaleb. Menurutnya apa yang dikerjakan oleh Kaleb merupakan sesuau yang luar biasa.
“Saat saya mendengarkan hasil lagunya untuk pertama kali, saya merasa takjub dan itu adalah cara yang terbaik untuk memberikan sentuhan yang segar tapi tetap menghadirkan nyawa dari lagu ini,” ujar PJ Morton.
-
Kisah Cinta Pilu Kaleb J Dirampungkan Lewat Mini Album Bertajuk “Melancholy”
-
Kualitas Musisi Indonesia Tidak Diragukan PJ Morton, Siapa Kolaborator Berikut? (Exclusive Interview USS FEED)
-
Box Set “It’s Personal” Raisa Ludes Terjual, Merchandise Lain Siap Menyusul
—
FYI, kolaborasi ini akan mulai bisa dinikmati pada Jumat, 25 Maret 2022!