Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Jual Gambar Tangan Di E-Commerce, Bocah SD Dipuji Netizen!

Jual Gambar Tangan Di E-Commerce, Bocah SD Dipuji Netizen!

Jual gambar tangan di e-commerce, seorang bocah Sekolah Dasar (SD) yang duduk di kelas 4 menjadi sosok yang viral.

Sebagaimana dibagikan lewat sebuah akun Twitter @WRahMada, terlihat tangkapan layar percakapan seorang warganet dengan bocah pemilik toko tersebut.

Jual gambar tangan di e-commerce dengan berbagai varian!

Dalam tangkapan layar tersebut terlihat percakapan antara calon pembeli dengan toko gambar yang ternyata milik bocah SD.

Sebagaimana lazimnya, si pembeli menanyakan ketersediaan stok gambar di tokonya sembari menanyakan kemungkinan untuk memesan varian lain.

“Tingal varian kumbang aja ya? Yang lain sudah pada kejual? BTW adek kelas berapa,” tanya warganet.  Dengan sigap sang seller pun menjawab pertanyaan itu.

“Kelas 4 Kak. Kalau mau bikin kumbang, langsung tak bikin kak,” jawabnya.

Jual Gambar Tangan Di E-Commerce, Bocah SD Dipuji Netizen!

Menariknya, gambar sederhana yang dijual bocah itu adalah coretan khas anak-anak yang berbentuk bintang, lumba-lumba, bebek, kumbang, kucing, bunga, sampai pemandangan dua gunung.

Gambar yang diberi warna itu juga dikerjakan di atas buku tulis yang bergaris. Adapun karyanya dihargai mulai dari IDR 2.000 – IDR 4.000.

Dapat pujian dari netizen karena keberanian dan kepolosannya

Selain menuliskan ‘gambar bagus’, sang bocah juga menambahkan bahwa setiap gambar itu dikerjakannya sendiri tanpa bantuan orang lain.

“Gambar sendiri, bukan gambar orang lain. Digambar menggunakan pensil warna. Setiap hari bikin jadi tidak perlu takut stok. Jika sobek direfund asal ada video unboxing. Jika beli di atas jam 2 siang dikirim di hari yang sama. Maaf kalau jelek,” tulis anak SD tersebut di kolom deskripsi produk miliknya.

Berkat cuitan yang dibagikan di Twitter, bocah ini pun mendapatkan banyak pujian dari para netizen. Di mana sebagian besar kagum dengan keberaniannya berjualan.

Image

“Jujur bagusan gambar dia daripada gambar aku,” tutur salah satu netizen. Sementara netizen lain ada yang membeberkan kalau ternyata sudah banyak yang membeli gambar sang bocah.

Adapula netizen yang gemes dan terharu melihat aksi bocah ini. “Gue mau nangis huhu terharu banget, pasti adeknya abis ini seneng, terus jadi makin semangat gambar.”

Mantep, masih kecil udah jiwa bisnis! Jujur pula cara cari uangnya :)

Your Daily Intake of Everything Trending

USS Feed is a multi-platform media that produces and distributes generation z-focused digital content, reporting the latest trends on fashion, lifestyle, culture, and music to its audience.

Subscribe so You Won't Get Left Behind.

By clicking “subscribe”, you agree to receive emails from USS FEED and accept our web terms of use, privacy and cookie policy.

Copyright © USS FEED | PT. Untung Selalu Sukses | 2018 – 2023 | Code with ♡ by mindsetlab.id