‘Joker’ Mendapatkan Standing Ovation Selama 8 Menit di Venice Film Festival
Film ‘Joker‘ terbaru yang dimainkan oleh Joaquin Phoenix baru saja ditayangkan di Venice Film Festival dan mendapatkan extremely positive reviews. Bagaimana tidak? Para kritikus film dan juga pemerhati film dunia melakukan standing ovation sepanjang 8 menit sambil meneriakan ‘bravo!’
Disutradarai dan ditulis oleh Todd Phillip me-mention film seperti ‘The Man Who Laughs‘, ‘Taxi Driver‘, dan ‘Raging Bull‘ yang menjadi sumber inspirasi terciptanya the new ‘Joker‘.
Todd Phillip juga mengatakan “We [Joaquin Phoenix and Zazie Beetz] thought this could be an exciting approach to this genre. I’m not sure what it means for DC or Marvel … It was a hard movie for us to get made, to convince DC and the studio at first, but we thought we would keep pushing because we thought it would be special.”
Meski baru akan dirilis pada 4 Oktober 2019 mendatang ‘Joker‘ sudah mendapatkan rating 88% di Rotten Tomatoes. Pada kolom komentar halaman ‘Joker‘ juga banyak yang memprediksi bahwa acting Joaquin Phoenix pada film ini akan membawanya menjadi Best Actor nomination pada Oscar 2020. We’ll see.
[Image Source: Indie wire]