Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

iPhone Lipat Tengah Dikembangkan Apple, Meluncur 2022?

iPhone Lipat Tengah Dikembangkan Apple, Meluncur 2022?

iPhone lipat tersebut memasuki tahap pengembangan

iPhone lipat kabarnya tengah dikembangkan Apple.

Saat ini, perusahaan teknologi tersebut tengah menguji coba ketahanan engsel produk tersebut di pabrik Foxconn di Shenzhen, China.

Baca juga: Kenalan Dengan Dharma, Band Death Metal Penyebar Ajaran Agama Buddha dari Taiwan

iPhone lipat akan punya dua layar yang terhubung

Rumor yang beredar, ponsel lipat pertama dari Apple tersebut akan memiliki dua layar yang terhubung dengan engsel.

Karena terhubung, kedua layar tersebut tak akan tampak terbelah. Alih-alih, layar ponsel tersebut akan mampu menampilkan layar yang berkelanjutan.

Meski belum dikonfirmasi Apple, indikasi pembuatan produk ini terbilang cukup kuat. Pasalnya Apple telah memesan sampel layar lipat Samsung dalam jumlah pesar untuk keperluan pengetesan pada awal 2020 lalu.

Dari segi wujud, ponsel tersebut mengusung bentuk clamshell, mirip dengan Samsung Galaxy Z Flip atau Moto RAZR.

Vertical folding phones (Z-flip, Moto Razr) are obvious scams if you pay attention. | NeoGAF

Baca juga: PlayStation 5 Ini Dilapisi Emas dan Kulit Buaya!

Teknologinya sudah dipatenkan

Perlu diketahui, Apple telah mematenkan perangkat dengan dua layar terpisah yang dapat disatukan sebagai satu perangkat lipat dengan engsel.

Setelah melalui proses pengembangan, kini Apple pun menyiapkan dua perangkat untuk dites 100 ribu kali buka tutup.

Dari proses uji coba tersebut, Apple hanya akan menggunakan satu model untuk pengembangan ponsel selanjutnya.

iPhone lipat bakal muncul pada akhir 2022 atau 2023.

(Ilustrasi foto: Apple Insider)

Your Daily Intake of Everything Trending

USS Feed is a multi-platform media that produces and distributes generation z-focused digital content, reporting the latest trends on fashion, lifestyle, culture, and music to its audience.

Subscribe so You Won't Get Left Behind.

By clicking “subscribe”, you agree to receive emails from USS FEED and accept our web terms of use, privacy and cookie policy.

Copyright © USS FEED | PT. Untung Selalu Sukses | 2018 – 2023 | Code with ♡ by mindsetlab.id