Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Ini Dia (Sedikit) Respon Kerajaan Inggris atas Tudingan Meghan dan Harry!

Ini Dia (Sedikit) Respon Kerajaan Inggris atas Tudingan Meghan dan Harry!

Kerajaan Inggris memecah diamnya Selasa sore, dua haru setelah interview antara Pangeran Harry dan Meghan Markle bersama Oprah Winfrey. Dalam Responnya, kerajaan menyatakan (mewakili Ratu) bahwa tudingan rasisme oleh para Sussexes ini mengkhawatirkan dan akan ‘ditangani secara serius‘.

Istana Buckingham, yang merupakan simbol monarki Britania Raya mengeluarkan responnya lebih dari 36 jam setelah pasangan  itu mengeluarkan pernyataan-pernyataan. Menurut seorang sumber kepada CNN, Meghan dan Harry tidak berencana untuk membalas respon dari Istana.

Meghan dan Harry berbicara tentang Kerajaan Inggris dalam wawancara Oprah Winfrey
via CNET

Respon Kerajaan Inggris terhadap pernyataan ‘kontroversial’

Wawancara yang mengudara hari Minggu kemarin tentunya mendorong ‘rumah tangga’ kerajaan ke dalam krisis. Beberapa pernyataannya — termasuk tudingan mengenai rasisme dan pernyataan Meghan mengenai pikiran suicidal-nya — bisa memberi efek yang luar biasa untuk reputasi keluarga kerajaan dan menciptakan kecurigaan untuk beberapa anggotanya.

Dalam menanggapi wawancara yang menggemparkan dunia tersebut, begini respon Istana Buckingham:

Seluruh keluarga merasa khawatir setelah mengetahui sulitnya beberapa tahun belakangan ini untuk Meghan dan Harry,” ujar pernyataan itu.

Isu yang muncul ini, terutama mengenai ras, sangat mengkhawatirkan. Istana sangat serius merespons isu tersebut dan akan membahasnya secara internal,” lanjutnya.

Seluruh anggota keluarga akan selalu menyayangi Harry, Meghan, dan Archie.” tutupnya dari pernyataan tersebut.

Pernyataan terakhir itu mengulangi kata-kata dari Ratu saat merespons keputusan Meghan dan Harry untuk mundur dari kerajaan Januari 2020 lalu.

Tanggapan lain dari anggota keluarga Kerajaan

Prince Charles at Vaccination centre London
via FOX23

Menurut seorang sumber kepada CNN, keluarga Kerajaan Inggris ini dengan Meghan dan Harry seharusnya melakukan percakapan mengenai isu ini secara privat dan bukan lewat siaran wawancara.

Namun, perbedaan, kesetaraan, inklusi, dan kesehatan mental merupakan isu yang sangat penting. Apalagi, topik ini berkaitan dengan keluarga kerajaan selama bertahun-tahun.

Pangeran Charles, yang baru muncul ke muka umum memilih untuk tidak merespon pertanyaan mengenai ‘masalah’ keluarganya itu.

Pak, bagaimana menurut Anda tentang wawancaranya?” seorang jurnalis bertanya saat ayah Harry ini sedang mengunjungi pusat vaksinasi London, tanpa jawaban.

Bagaimanapun, Pangeran Harry menyatakan dalam wawancara tersebut bahwa perbaikan hubungan mereka akan jadi ‘salah satu prioritas’-nya.

Baca juga:

Your Daily Intake of Everything Trending

USS Feed is a multi-platform media that produces and distributes generation z-focused digital content, reporting the latest trends on fashion, lifestyle, culture, and music to its audience.

Subscribe so You Won't Get Left Behind.

By clicking “subscribe”, you agree to receive emails from USS FEED and accept our web terms of use, privacy and cookie policy.

Copyright © USS FEED | PT. Untung Selalu Sukses | 2018 – 2023 | Code with ♡ by mindsetlab.id