Indonesia Juarai Seri 1 SEA V League 2023, Seri 2 Bakal Pertahankan Formasi
Indonesia juara SEA V League 2023 Seri 1
Indonesia berhasil membawa pulang gelar juara SEA V League 2023 Seri 1 setelah menaklukan Thailand di Padepokan Voli Jenderal Polisi Kunarto yang berlokasi di Sentul, Bogor, Jawa Barat.
Coach Timnas Voli Putra Indonesia Jeff Jiang Jie menegaskan ia takkan melakukan perubahan daftar pemain yang berjumlah 14 untuk melanjutkan perjuangan di Seri 2.
Putaran kedua pertahankan formasi awal
Daftar para pemain yang berjumlah 14 yang berhasil memenangkan Seri 1 juga akan melaju ke SEA V League 2023 Seri 2 pada 28-30 Juli mendatang.
Timnas Voli Putra Indonesia akan lanjut ke putaran kedua yang bakal diselenggarakan di Filipina.
Berdasarkan keterangan yang disampaikan oleh Jiang Jie, Timnas Voli Putra Indonesia akan bertanding tiga laga lagi.
“Tidak. Tidak ada perubahan. Yang akan saya bawa ke Filipina tim yang sama. Kami akan bertanding tiga laga lagi di sana,” kata Jiang Jie saat ditemui di Sentul usai Indonesia berhasil membawa gelar juara, Minggu, 23 Juli 2023.
Penuh kerja keras, Indonesia berhasil ungguli Thailand
Pada Minggu, 23 Juli 2023, Indonesia sempat kewalahan dalam menghadapi permainan dari Thailand.
Thailand adalah lawan yang cukup kuat terlebih lagi mereka merupakan pemegang gelar juara bertahan di Asia Volleyball Challenge (AVC) Cup 2023.
Namun Indonesia akhirnya mampu memastikan gelar kemenangan menjadi 3-1 dengan perolehan skor 27-25 di set keempat.
INDONESIA JUARA SEA VLeague 2023 🏐🇮🇩
Selamat untuk Timnas Voli Putra Indonesia#Kemenpora#PemudaMajuOlahragaJaya pic.twitter.com/HImMp8plUw— KEMENPORA RI (@KEMENPORA_RI) July 23, 2023
—
Let uss know your thoughts!
-
Film Petualangan Sherina 2 Akhirnya Resmi Luncurkan Trailer dan Poster
-
Kemenangan Cleveland Cavaliers dan Kehadiran NBA Con Pertahankan Antusiasme Fans di Akhir Musim
-
Kasus Bullying Dokter: Menkes Ungkap Apa Saja Perlakuannya dan Sediakan Hotline
-
Bandara Charles de Gaulle Paris Sediakan Setup PS5 untuk Penumpang Selagi Tunggu Penerbangan
ANTARA FOTO/Yulius Satria Wijaya