Indonesia ‘Hattrick’ Usai Juarai Badminton Asia Team Championship 2020!
Jakarta, USS Feed – KUAT–KUAT! Kalau dengar kata tersebut pasti langsung ingat dengan cabang olah raga badminton yah! Tim Putra ‘Badminton Asia Team Championship 2020‘ berhasil keluar sebagai juara utama setelah melibas Malaysia pada partai final dengan skor 3-1.
Pertandingan final tersebut berlangsung di Rizal Memorial, Manila (Minggu, 16 Febuari 2020), catatan menarik dari keberhasilan tim beregu putra Indonesia adalah ‘HATTRICK‘ Juara pada ajang tersebut.
Tim Beregu Putra Indonesia, ternyata mendominasi ajang BATC sejak tahun 2016! Indonesia keluar sebagai juara utama pada BATC tahun 2016 yang berlangsung di India, dan juga tahun 2018 yang berlangsung di Malaysia.
Sebagai informasi tambahan, ajang Badminton Asia Team Championship ini berlangsung setiap dua tahun sekali yah :)
Jalannya partai final Badminton Asia Team Championship 2020
Partai ‘final‘ BATC 2020 ini dijalankan dengan sistem ‘best of 5‘ , yang berarti ada 5 pertandingan yang dijadwalkan dan pemenangnya ditentukan dari jumlah kemenangan yang terbanyak.
Berikut ini susunan partai final antara Indonesia kontra Malaysia
Partai pertama – Tunggal Putra : Anthony Sinisuka Ginting vs Lee Zii Jia
Anthony menjad pembuka jalan bagi tim putra Indonesia, dirinya berhasil menaklukan Lee Zii Jia, tunggal putra pertama Malaysia. Pertandingan tersebut berlangsung begitu seru pada game pertamanya. Keduanya saling kejar hingga angka 20-20, dan akhirnya Anthony yang bermain lebih tenang berhasil memenangkan game tersebut dengan skor 22-20.
Di game kedua, Anthony ‘ngebut’ dan berhasil mengakhiri pertandingan dengan skor 21-16. Pada partai kedua, mempertemukan Ganda Putra Markus Fernaldi Gideon & Kevin Sanjaya (Indonesia) dengan Aaron Chia & Soh Wooi Yik (Malaysia).
Pasangan Ganda Putra Indonesia ini menang dua game langsung, meskipun awalnya hampir kalah di game pertama, Malaysia sendiri sempat memperkecil ketertinggalan mereka usai meraih kemenangan pada partai ketiga yang mempertemukan Jonathan Christie kontra Cheam June Wei.
Jonathan harus menyerah setelah berjuang keras selama tiga game, Cheam June Wei unggul dengan skor 16-21, 21-17 dan 21-23. Hasil tersebut merubah kedudukan menjadi 2-1. Namu sepertinya Mohamma Ahsan & Fajar Alfian tidak ingin memberikan harapan yang terlalu jauh bagi Malaysia.
Ahsan & Alfian memastikan tim beregu putra Indonesia menjadi juara BATC 2020, usai menaklukan Ong Yew Sin & Teo Ei Yi dengan skor 21-18 dan 21-17.
—
Kemenangan tiga kali secara beruntun (Hattrick) ini pastinya membuat tim beregu putra Indonesia semakin pede menghadapi Piala Thomas yang akan berlangsung 16 sampai 24 Mei di Aarhaus, Denmark. Semoga saja hal tersebut bisa terjadi, dan Piala Thomas bisa dibawa pulang ke pangkuan ibu pertiwi.
Baca juga: Anthony Ginting Mundur dari Kejuaraan Denmark Open 2021 Setelah 2 Menit Berlaga, Ini Alasannya!