Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Ilmuwan Anjurkan Manusia untuk Konsumsi Susu Kecoa, Jadi Alternatif Superfood

Ilmuwan Anjurkan Manusia untuk Konsumsi Susu Kecoa, Jadi Alternatif Superfood

Susu kecoa disebut-sebut sebagai superfood!

Susu kecoa mungkin bisa jadi opsi hidangan buat lo yang ingin hidup sehat.

Pasalnya penelitian membuktikan bahwa susu tersebut bisa jadi mungkin bisa jadi sumber nutrisi alternatif manusia yang populasinya terus membengkak.

Bug Killer GIFs - Get the best GIF on GIPHY

Baca juga: Ilmuwan Ingin Bikin Akun Streaming Buat Tikus Main Game

Kandungan sembilan asam amino esensial di susu kecoa

Susu tersebut diproduksi hanya oleh jenis kecoa tertentu yang disebut Diplotera punctata.

Dikutip dari Healthline, spesies tersebut terbilang unik karena tidak bertelur, namun melahirkan.

Indukannya memperoduksi “susu” dalam bentuk kristal protein untuk dijadikan makanan untuk anak mereka yang sedang tumbuh.

Kristal protein tersebut terbilang bisa menjadi sumber protein yang lengkap lantaran menyediakan sembilan asam amino esensial.

Kandungan tersebut terbilang penting karena sebagian besar makanan non-daging kekurangan satu atau lebih dari sembilan asam amino esensial. Hal tersebut pun menjadikan susu kecoa populer sebagai alternatif susu non dairy.

Yeah, Science!!! - GIF on Imgur

Baca juga: Embrio Dinosaurus Ditemukan dalam Kondisi Sempurna, Bakal Menetas di Cina Selatan?

Produk non dairy

Susu ini adalah produk non dairy yang secara alami bebas laktosa; cocok buat orang yang mengidap intoleransi laktosa alias alergi susu sapi.

Meski begitu, belum banyak penelitian yang membuktikan bahwa susu ini aman dikonsumsi manusia. Karena itu, anak-anak dan ibu hamil disarankan untuk tidak mengonsumsinya.

Minat nyoba? Let us know what you think in the comments below!

Your Daily Intake of Everything Trending

USS Feed is a multi-platform media that produces and distributes generation z-focused digital content, reporting the latest trends on fashion, lifestyle, culture, and music to its audience.

Subscribe so You Won't Get Left Behind.

By clicking “subscribe”, you agree to receive emails from USS FEED and accept our web terms of use, privacy and cookie policy.

Copyright © USS FEED | PT. Untung Selalu Sukses | 2018 – 2023 | Code with ♡ by mindsetlab.id