Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Hari Raya Imlek 2022, Apa Makna di Balik Simbol Macan Air?

Hari Raya Imlek 2022, Apa Makna di Balik Simbol Macan Air?

Tahun Baru Imlek 2022, mulainya Tahun Macan Air

Tak terasa, Hari Raya Imlek tahun 2022 ini datang juga. Dan ini jadi permulaan Tahun Macan Air!

Bicara soal tahun baru Imlek, pasti nggak luput dengan pembicaraan tentang shio apa yang muncul di tahun itu.

Dalam astrologi Cina, ada 12 shio yang yang bergulir setiap 12 tahun, terlambangkan dengan 12 hewan.

Di antaranya ada Tikus, Kerbau, Macan, Kelinci, Naga, Ular, Kuda, Kambing, Monyet, Ayam, Anjing, dan Babi.

Selain itu, ada pula lima elemen yang mengiringinya, yaitu kayu, api, tanah, logam, dan air. 

Seberani Macan

Hari Raya Imlek 2022, Apa Makna di Balik Simbol Macan Air?
via Tenor

Macan dikenal sebagai raja dari segala hewan, dan berdiri di posisi ketiga dari deretan zodiak Cina.

Tahun Macan ini terjadi nggak cuma di Imlek 2022. Sebelumnya, Tahun Macan juga muncul pada 1902, 1914, 1950, 1962, 1974, 1986, 1998, dan 2010.

Simbol macan sendiri melambangkan kekuatan, keagresifan, kepercayaan diri, keberanian, serta kepemimpinan. 

Sebagian astrolog Negeri Tirai Bambu berpendapat, kata ‘perubahan’ jadi kunci di tahun Macan 2022 ini. Banyak orang bakal termotivasi untuk megnubah berbagai aspek di hidupnya. 

Sekaya Air

Hari Raya Imlek 2022, Apa Makna di Balik Simbol Macan Air?
via Gifer

Sementara itu, Tahun Macan kali ini berada di bawah pengaruh Air.

Melansir The Chinese Zodiac, elemen Air melambangkan kekayaan. Jadi, Imlek 2022 ini bakal membawa kelimpahan dan kemakmuran, di mana Air memperkuat energi, kesehatan, dan esensi semangat simbol Macan. 

Selain itu, elemen Air memberikan efek pemikiran yang jernih, tulusm dan ketepatan dalam perhitungan. 

Makanya, ini saat yang tepat untuk kita memberanikan diri dan bikin perubahan!

Baca juga:

Your Daily Intake of Everything Trending

USS Feed is a multi-platform media that produces and distributes generation z-focused digital content, reporting the latest trends on fashion, lifestyle, culture, and music to its audience.

Subscribe so You Won't Get Left Behind.

By clicking “subscribe”, you agree to receive emails from USS FEED and accept our web terms of use, privacy and cookie policy.

Copyright © USS FEED | PT. Untung Selalu Sukses | 2018 – 2023 | Code with ♡ by mindsetlab.id