Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

GTA V Dibagikan Gratis, Website Ini Diserbu Para Gamers!

GTA V Dibagikan Gratis, Website Ini Diserbu Para Gamers!

Game besutan Rockstargames ini bisa didownload oleh para pengguna PC,

Adalah Epic Game Store, salah satu toko game digital untuk para pengguna Microsoft Windows dan Mac OS yang dikabarkan akan membagikan game GTA V secara gratis selama periode 1 pekan (14 Mei sampai dengan 21 Mei 2020)

Dibocorkan oleh Gamepressure.com, para pengguna akan mendapatkan Premium Edition dari GTA V, dan selain itu mereka juga akan mendapatkan akses Grand Theft Auto Online. Setelah mengunduh game tersebut makan secara otomatis akan terus tersimpan pada ‘file’ anda meskipun masa promosi sudah berakhir.

Website Epic Game ‘crash’ diserbu calon pengunduh

Game yang berhasil terjual sebanyak 120 juta kopi di seluruh dunia ini sampai saat ini masih menjadi ‘kesukaan’ para gamers bahkan minggu lalu, GTA V menduduki peringkat nomor dua penjualan tertinggi di pasar Inggris. Di Amerika, game ini terus bertengger dalam top-twenty of best-selling video games selama 80 bulan berturut-turut, malah berhasil naik ke posisi 7 di bulan Maret 2020.

Pencapaian luar biasa dari Michael, Trevor dan Franklin, bahkan website Epic Game Store-pun sempat mengalami crash karena tingginya traffic dari para peminat. Situs tersebut mengalami ‘slow loading‘, ‘500 errors‘ dan gangguan lainnya.

Menanggapi hal tersebut, Epic Game Store mengupayakan perbaikan secepatnya agar para gamers bisa segera kembali mengakses situs dan mengundunh game tersebut.

Cara mendapatkan GTA V gratis!

Setelah kurang lebih 8 jam menghadapi kendala dan tidak bisa diakses, akhirnya Epic Game Store kembali dan itu berarti GTA V sudah bisa diunduh secara GRATIS sampai dengan tanggal 21 Mei 2020.

Bagi yang tertarik untuk mendownload, perlu diketahui bahwa Epic Game Store meminta para pengguna untuk mengaktifkan fitur ‘two factor verification‘ sebelum bisa mendapatkan game gratis tersebut.

Silahkan ikuti tautan di sini, jika ingin mencoba mendaftarkan akun di situs tersebut serta mengklaim GTA V for free.

Wow, sungguh menarik sekali penawaran di atas. Sudah pasti game GTA V akan membuat hari-hari #DIRUMAHAJA terasa begitu cepat berlalu.

Sebelumnya  Epic Game Store juga pernah membagikan beberapa game gratis untuk diunduh, dan salah satunya adalah Assassin’s Creed.

Your Daily Intake of Everything Trending

USS Feed is a multi-platform media that produces and distributes generation z-focused digital content, reporting the latest trends on fashion, lifestyle, culture, and music to its audience.

Subscribe so You Won't Get Left Behind.

By clicking “subscribe”, you agree to receive emails from USS FEED and accept our web terms of use, privacy and cookie policy.

Copyright © USS FEED | PT. Untung Selalu Sukses | 2018 – 2023 | Code with ♡ by mindsetlab.id