Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Gara-Gara Terdeteksi Salmonella, Pabrik Cokelat Terbesar di Dunia Hentikan Produksi

Gara-Gara Terdeteksi Salmonella, Pabrik Cokelat Terbesar di Dunia Hentikan Produksi

Pabrik cokelat terbesar terpaksa hentikan produksi

Pabrik cokelat terbesar milik perusahaan asal Belgia-Swiss Barry Callebaut yang berada di kota Wieze, Belgia, berhenti produksi untuk sementara.

Mereka menghentikan produksi cokelat cair dalam batch grosir untuk 73 perusahaan yang membuat gula-gula.

Penutupan pabrik tersebut dilakukan karena adanya temuan bakteri salmonella di sebagian besar produksi di pabrik tersebut pada Senin (27/6).

Bagi Barry Callebaut, keamanan pangan adalah yang terpenting,” tulis keterangan resmi, mengutip dari CNN.

Ugh GIF by One Chicago
via Giphy

Semua produk yang telah didistribusikan ditarik kembali

Sampai saat ini, belum ada laporan mengenai konsumen yang terpapar salmonella.

Namun pihak Barry Callebaut tetap melakukan pencegahan dan menarik kembali semua produk yang telah diproduksi sejak saat masa uji produksi.

Pihak perusahaan juga menghubungi semua pelanggan yang mungkin telah menerima produk yang terkontaminasi, dan meminta mereka untuk mengirimkan produk cokelat apapun yang dibuat sejak 25 Juni.

Alright GIF by CBS
via Giphy

Penyelidikan terus dilakukan

Badan kemanan pangan Belgia telah mulai melakukan penyelidikan.

Sebagai informasi, pabrik Barry Callebaut di Wieze merupakan pabrik cokelat terbesar di dunia dan mereka tidak menjual hasil produksi mereka langsung ke konsumen.

Sehingga mereka memastikan bahwa tidak ada produk cokelat terkontaminasi yang telah sampai ke tangan konsumen.

“Sekarang, Barry Callebaut akan mengambil waktu untuk menganalisis akar masalah. Ketika itu dilakukan, jalur produksi akan dibersihkan dan didesinfaksi sebelum kami melanjutkan proses produksi,” tutur perusahaan tersebut.

All Right Ok GIF by Law & Order
via Giphy

What are your thoughts? Let us know!

Top image via Unsplash

Your Daily Intake of Everything Trending

USS Feed is a multi-platform media that produces and distributes generation z-focused digital content, reporting the latest trends on fashion, lifestyle, culture, and music to its audience.

Subscribe so You Won't Get Left Behind.

By clicking “subscribe”, you agree to receive emails from USS FEED and accept our web terms of use, privacy and cookie policy.

Copyright © USS FEED | PT. Untung Selalu Sukses | 2018 – 2023 | Code with ♡ by mindsetlab.id