Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Gajian Tiba, Ini Rekomendasi Spot untuk Kuliner (Indonesian Food) Akhir Pekan! #MAKANAPAAKHIRPEKAN

Gajian Tiba, Ini Rekomendasi Spot untuk Kuliner (Indonesian Food) Akhir Pekan! #MAKANAPAAKHIRPEKAN

Tim USS Feed balik lagi dengan rekomendasi kuliner yang wajib dikunjungi pas akhir pekan. Berbeda dengan sebelumya yang membahas kuliner dengan harga ramah di kantong,kali ini berhubung baru ‘Gajian‘ tim USS Feed merekomendasikan yang lebih merogoh kocek lo.

*ya boleh kali sebulan sekali makan enak

Baca di sini : Ide Sarapan Pagi untuk Akhir Pekan Ini! Bubur atau Mie Ayam?! #MAKANAPAAKHIRPEKAN

Berhubung banyak banget tempat kuliner yang ada di Jakarta, kali ini kita akan berfokus pada restoran yang menyajikan makanan dari Indonesia. Let’s get started!

1. Sarang Oci

Restoran yang satu ini menyediakan berbagai macam makanan khas Manado, dan restoran ini sudah memilik banyak cabang yang tersebar di hampir seluruh area Jakarta.

USS Feed merekomendasikan kalian untuk memesan beberapa menu wajib yang sudah pasti ‘maknyus’ , nah ini listnya;

  • Perkedel Jagung, ini yahud punya !
  • Perkedel Nike, ini isnya ikan teri yang rasanya asin-asin gimana gitu.
  • Bubur Manado
  • Ekor Tenggiri, jangan lupa minta sambel dabu-dabu dan rica-rica!
  • Cakalang Fufu, tuna suwir yang di goreng dengan sambal.
  • Lalampa, seperti lemper tapi isinya daging tuna.

Untuk budget, siapkan kocek sekitar IDR.250.000,- sampai IDR.300.000,- untuk dua orang.

2. Remboelan

Nama restoran ini sudah malang melintang cukup lama, dan salah satu ‘branch‘ paling hits berlokasi di Plaza Senayan. “Indonesian Soulfood“, begitulah tagline restoran yang menyediakan hampir seluruh makanan dari berbagi macam daerah di Indonesia.

Sama sepert Sarang Oci, Remboelan juga sudah memliki banyak cabang di seluruh jakarta. Buat yang ingin mengajak keluarga ke sini, disarankan untuk melakukan reservasi terlebih dahulu, karena restoran ini selalu ramai pengunjung baik di jam makan siang maupun malam.

Pastikan memesan menu-menu berikut ;

  • Nasi Bakar, ini top notch banget dan menariknya ada berbagai pilihan nasi bakar.
  • Cumi Goreng Karangsetra
  • Sate Ayam Tugu Muda
  • Martabak Tipis Kering, nah  ini bener-bener enak!

3. RM Padang Pagi Sore

Restoran menyediakan makanan khas daerah Padang ini sudah menjadi ‘favorite’ banyak orang, dan sudah begitu terkenal. Tips dari tim USS Feed, kunjungilah RM Pagi Sore yang berlokasi di Cipete.

Untuk menu yang wajib dipesan, tidak lain dan tidak bukan adalah Ayam Pop dan Rendang. Meskipun demikian, dijamin lo akan tergiur untuk mencoba menu lain yang disediakan di meja makan lo.

Siapkan kocek sekitar IDR.150.000,- sampai IDR.200.000,- untuk dua orang.

Itu tadi rekomendasi spot kuliner yang menyediakan ‘Indonesian Food‘. Kalau lo punya rekomendasi lainya langsung saja komen di bawah yah!

 

 

Your Daily Intake of Everything Trending

USS Feed is a multi-platform media that produces and distributes generation z-focused digital content, reporting the latest trends on fashion, lifestyle, culture, and music to its audience.

Subscribe so You Won't Get Left Behind.

By clicking “subscribe”, you agree to receive emails from USS FEED and accept our web terms of use, privacy and cookie policy.

Copyright © USS FEED | PT. Untung Selalu Sukses | 2018 – 2023 | Code with ♡ by mindsetlab.id