Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

D.P. Serial Drakor Terbaru di Netflix, Ini Alasan Kenapa Lo Wajib Menontonnya!

D.P. Serial Drakor Terbaru di Netflix, Ini Alasan Kenapa Lo Wajib Menontonnya!

D.P serial drakor terbaru Netflix yang dibintangi Jung Hae-in akan tayang pada 27 Agustus mendatang. Serial ini akan bercerita tentang seorang prajurit muda bernama An Jun-ho yang bertugas di unit Deserter Pursuit (DP) alis Pengejar Desertir sebagai tugas dalam wamilnya.

Bersama dengan seniornya, Han Ho-yeol, keduanya menemukan berbagai kisah unik saat melakukan pelacakan tentara yang kabur dari pos mereka.

Selain karena cast papan atas yang terlibat, D.P juga punya alasan kuat lain untuk Lo menonton serial ini

4 alasan menonton D.P. serial drakor terbaru Netflix

Bromance kocak

Kendati cerita pengejaran desertir terlihat ‘gelap’ dan mendalam. D.P tidak lupa menambahkan unsur komedi yang justru menjadi penyeimbang.

Sebagian besar momen kocak itu datang dari chemistry antara Jun-ho dan Ho-yeol. Kendati sempat terkejut dengan kepridian masing-masing rekannya, lambat laun keduany tumbuh menjadi tim yang kompak dan hebat.

Jung Hae-in sendiri mengaku sangat menikmati bromance antara pemain, terlebih dengan Koo Kyo-hwan. 

“Sudah seperti saudara bagi saya, seolah kami sudah saling kenal sejak lama,” tutur Hae-in.

Cerita simple namun ‘meaningful’ 

Meski kegiatan wamil cukup familiar di Korea Selatan, tidak banyak yang tahu tentang Unit Pengejaran Desertir.

Seiring dengan pengejearan Jun-ho dan Ho-yeol, Lo akan mengetahui permasalahan para prajurit yang berbeda.

D.P. Serial Drakor Terbaru di Netflix, Ini Alasan Kenapa Lo Wajib Menontonnya!
via Kpop Chart Net

Menariknya D.P. juga menyinggung banyak isu sosial yang tergambar lewat berjuangan para desertir dalam menghadapi kenyataan yang menyakitan.

Han Jun-hee sang sutradara menyampaikan bahwa ia ingin serial ini terasa seperti drama humanis dengan isu sosial yang diangkatnya.

Pemain bertalenta

Seluruh pemeran D.P dikenal karena kemamupan akting dan karakter yang mereka perankan. Jung Hae-in yang terkenal lewa drama romantis akan memainkan karakter dan genre yang berbeda di sini.

Sementara Koo Kyo-hwan sang aktor yang sedang naik daun usai bermain di Penninsula dan Maggie juga turut terlibat.

via Netflix

Belum lagi nama beken lain seperti Kim Sung-kyun dan Son Sok-ku yang dikenal pandai memerankan karakter unik di setiap serial.

Lebih dari pemeran utama berbakat, serial ini juga menghadirkan banyak cameo ‘papan’ atas.

Pengalaman wamil warga Korea

Serial ini akan membantu penonton melihat gambaran realistis mengenai dinamika kekuasaan dan hubungan antara para prajurit di dalam dunia militer.

Para anggota yang baru ikut wamil akan dituntut untuk bisa beradaptasi cepat dengan sistem sosial yang berbeda dengan keseharian mereka.

Kehidupan wajib militer yang dijalani akan menguras tenaga dan emosi, namun bukan tidak mungkin membawa mereka ke pertemanan yang erat antara satu dengan yang lain.

Jadi jangan lewatkan D.P yang akan tayang perdana pada 27 Agusutus 2021, pukul 14.00, only in Netflix.

Your Daily Intake of Everything Trending

USS Feed is a multi-platform media that produces and distributes generation z-focused digital content, reporting the latest trends on fashion, lifestyle, culture, and music to its audience.

Subscribe so You Won't Get Left Behind.

By clicking “subscribe”, you agree to receive emails from USS FEED and accept our web terms of use, privacy and cookie policy.

Copyright © USS FEED | PT. Untung Selalu Sukses | 2018 – 2023 | Code with ♡ by mindsetlab.id