Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

“Checkout” Tokopedia Kena Biaya IDR 1.000 per Transaksi

“Checkout” Tokopedia Kena Biaya IDR 1.000 per Transaksi

Kena biaya transaksi

Tokopedia mengenakan biaya tambahan untuk jasa aplikasi dan jasa layanan.

Masing-masing IDR 1.000 per transaksi.

"Checkout" Tokopedia Kena Biaya IDR 1.000 per Transaksi
via Tenor

Adapun biaya itu digunakan untuk pemeliharaan sistem dan peningkatan layanan dalam bertransaksi di platfom belanja online tersebut.

Biaya Jasa Aplikasi dapat dilihat pada halaman pembayaran dan invoice,” tulis Tokopedia dikutip dari website resminya, Kamis (4/8).

Biaya transaksi Tokopedia hanya untuk produk barang

Pengenaan biaya itu ditegaskan hanya berlaku untuk pembelian produk barang.

Sementara transaksi pembelian produk keuangan, produk digital, topAds, zakat dan donasi terbebas dari biaya.

via Gyfcat

Meski demikian transaksi pembuatan atau e-gold donasi atau pulsa yang disertakan dalam pembelian fisik akan terkena biaya.

Dilansir dari CNNIndonesia, biaya jasa aplikasi sudah termasuk PPN sesuai dengan ketentuan peraturan yang berlaku.

Biaya layanan berbeda dengan jasa aplikasi

Biaya layanan berbeda dan terpisah dari biaya jasa aplikasi. Biaya jasa aplikasi dikenakan untuk semua metode pembayaran,” tulis Tokopedia.

Nominal yang sama yaitu IDR 1.000 dalam setiap transaksi dikenakan biaya jasa layanan untuk pembayaran melalui KlikBCA, BCA Klikpay, BRImo, CIMB Clicks, Jenius Pay, JakOne, LinkAja, Direct Debit BRI, OneKlik, Direct Debit Mandiri, dan OCTO Cash by CIMB Niaga.

Kendati demikian, seluruh pengguna baru akan terbebas dari biaya layanan selama 30 hari sejak terdaftar dan hanya berlaku untuk tiga transaksi pertama.

Top image via Kompas Money

Wah sekarang semua kena IDR 1.000 nih, dikit sih tapi berasa juga kalau sering.

Let us know your thoughts!

 

Your Daily Intake of Everything Trending

USS Feed is a multi-platform media that produces and distributes generation z-focused digital content, reporting the latest trends on fashion, lifestyle, culture, and music to its audience.

Subscribe so You Won't Get Left Behind.

By clicking “subscribe”, you agree to receive emails from USS FEED and accept our web terms of use, privacy and cookie policy.

Copyright © USS FEED | PT. Untung Selalu Sukses | 2018 – 2023 | Code with ♡ by mindsetlab.id