Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Buat Elon Musk, Ini Hal-Hal yang Mungkin Lo Suka dan Wajib Coba di Indonesia!

Buat Elon Musk, Ini Hal-Hal yang Mungkin Lo Suka dan Wajib Coba di Indonesia!

Seperti yang kita tau, ada rencana bos Tesla – in case lo nggak tau, Elon Musk – bakal ke Indonesia sekitar bulan November nanti.

Rencana ini muncul saat Musk dan presiden kita, Jokowi, lagi ngobrol-ngobrol di markas SpaceX, Texas baru-baru ini. Dari obrolan itu, ada kabar kalau Tesla juga bakal bikin pabrik di negeri kita.

Masyarakat Indonesia terkenal dengan sifat ramah-tamahnya. Ada baiknya, kita sebagai tuan rumah menjamu tamu dengan kekayaan lokal.

Kali ini, USS Feed udah ngumpulin beberapa rekomendasi yang wajib Musk coba saat ada di Indonesia.

Elon Musk, here are some recommendations!

Soft drink legendaris, Badak

Beberapa waktu lalu, Elon Musk sempat nge-tweet tentang coca-cola. Daripada ngebalikin kandungan kokain di dalamnya, mending cobain minuman asal Indonesia ini!

Badak merupakan minuman soda rasa sarsaparilla legendaris asal Sumatra Utara. Faktanya, soft drink ini sudah populer dari tahun 1920-an, bertahan di tengah gempuran produk internasional.

Dengan botol kaca, kemasannya masih mempertahankan kesan vintage. 

Elon Musk suka susu coklat? Nih, cobain versi lokal!

Masih di ranah minuman, kali ini ada rekomendasi produk susu asal tanah air!

Ada dua produk susu asal Indonesia yang namanya sampai sekarang nggak asing di telinga masyarakat.

Pertama, ada produk Susu Murni Nasional yang jingle-nya bikin terngiang. Produk yang biasa kita temui dari penjual keliling ini sudah ada sejak tahun 2000.

Selain itu, ada juga produk dari Jawa Barat, Cimory. Berbagai cita rasa susu coklat sampai yogurt pun nggak gagal mereka bikin.

You can’t do miracles, but local ice cream will do

Ngomongin eskrim, McDonald’s kayaknya udah jadi go-to buat orang-orang. Tapi apakah lo tau berbagai es krim lokal legendaris ini?

Generasi 90-an mungkin bakal familiar dengan jenis jajanan seperti es lilin, es goyang, es serut pelangi, es gabus, dan es-es lainnya. Dari dulu, jajanan ini bisa kita jumpai di pedagang keliling.

Walau sekarang mulai langka, sepertinya aneka es jadul ini jadi menu yang wajib Elon Musk coba, daripada harus betulin mesin es krim!

Nih, rekomendasi film Indonesia yang bisa bikin nangis juga!

Ngomong-ngomong film yang bisa bikin mewek, Indonesia punya segudang pilihan. Mulai dari drama romansa sampai drama keluarga, film-film ini nggak boleh dilewatin gitu aja.

Kalau mau nonton film genre romance, ada “Ada Apa Dengan Cinta?”, “Habibie & Ainun”, “Tenggelamnya Kapal Van Der Wijk”, dan lainnya.

Sementara, film drama lainnya juga beragam, mulai dari “Laskar Pelangi”, “Gie”, “Yuni”, “Penyalin Cahaya”, pokoknya banyak!

Elon Musk mau bikin pabrik Tesla di Indonesia, mau SpaceX sekalian?

Kita udah nggak asing lagi sama berita desas-desus kalau Elon Musk mau bikin pabrik mobil listriknya, Tesla, di Jawa Tengah.

Nah, pertemuan Jokowi dengan Musk kemarin itu membicarakan deal Tesla dengan Indonesia untuk mengamankan pasokan nikel. Selain itu, ada pula pembicaraan Indonesia dengan SpaceX.

Melansir Detik, Indonesia menawarkan Papua Barat untuk tempat peluncuran baru SpaceX. Jadi, bisa aja negeri kita ini dapat keduanya sekaligus!

What would you recommend to him? Let us know!

Your Daily Intake of Everything Trending

USS Feed is a multi-platform media that produces and distributes generation z-focused digital content, reporting the latest trends on fashion, lifestyle, culture, and music to its audience.

Subscribe so You Won't Get Left Behind.

By clicking “subscribe”, you agree to receive emails from USS FEED and accept our web terms of use, privacy and cookie policy.

Copyright © USS FEED | PT. Untung Selalu Sukses | 2018 – 2023 | Code with ♡ by mindsetlab.id