Azan Remix Jadi Background Song, Mnet Minta Maaf dan Take Down Video
Permintaan maaf Mnet, netizen masih kecewa
Setelah mendapat kecaman dari berbagai penjuru dunia, Mnet pun membuat pernyataan maafnya lewat akun media sosial. Permohonan maaf itu berisi layar hitam dan tulisan dalam bahasa Korea dan Inggris.
“Penonton yang terhormat, atas nama tim produksi Mnet Street Woman Fighterm kami menyampaikan permintaan maaf yang tulus terkait soundtrack yang ada di pembukaan episode pertama Street Woman Fighter.” tulis akun @mnet_dance.
Dalam pertnyataan itu juga, mereka mengaku kalau tim produksi menemukan suara itu dari sebuah situs streaming resmi, dan merasa cocok untuk jadi musik latar.
Idk..it doesn't feel right. They just apologize for using the sound and not properly apologize to muslim community for disrespecting our religion #Mnetapologize pic.twitter.com/q6FifkWSLH
— min vyy⁷ (@nvr_mxxx) September 9, 2021
Walau sudah membuat permintaan maaf, ada netizen yang merasa itu masih ‘kurang’. Pasalnya, ia merasa Mnet hanya meminta maaf karena sudah menggunakan suara itu, bukan meminta maaf secara ‘benar’ ke umat muslim.
—
Baca juga: